Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Memahami Arti Tarawih, Ibadah Sunnah yang Sangat dianjurkan Selama Ramadhan
8 April 2022 18:15 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Tarawih merupakan ibadah salat sunah yang didirikan oleh umat Muslim selama bulan Ramadan. Hal ini dikarenakan salat tarawih merupakan ibadah sunah yang sangat dianjurkan dalam ajaran Islam atau biasa disebut sebagai sunnah muakkad. Lantas apa arti tarawih dan apa bacaan niat salat tarawih? Mari pahami arti tarawih dan bacaan niatnya dalam ulasan berikut ini.
ADVERTISEMENT
Arti Tarawih
Irra Fachriyanthi dalam bukunya yang berjudul 30 Hari Mencari Pahala menjelaskan bahwa arti tarawih adalah duduk bersenang-senang atau beristirahat. Kemudian, Fachriyanthi juga menjelaskan bahwa tarawih berarti salat dengan rasa senang dan kelapangan hati selepas salat isya.
Ibadah salat tarawih disunahkan dalam ajaran Islam untuk dikerjakan pada malam hari selama bulan Ramadan. Oleh sebab itu, ada pula yang menyebut salat sunah ini sebagai Qiyamu Ramadhan. Adapun waktu untuk melaksanakannya adalah setelah salat Isya. Bagaimana cara melaksanakannya?
Tata Cara Melaksanakan Tarawih
Cara melaksanakan salat tarawih serupa dengan salat sunah lainnya, yakni harus dalam keadaan suci dari hadas baik hadas besar maupun hadas kecil, telah berwudhu, menghadap kiblat, dan niat karena Allah SWT.
ADVERTISEMENT
K. H. Habib Syarief Muhammad Al’aydarus (2011: 152) dalam bukunya yang berjudul 79 Macam Shalat Sunnat: Ibadah Para Kekasih Allah menjelaskan bahwa salat tarawih dikerjakan sebanyak 20 rakaat. Adapun bacaan niat salat Tarawih, yaitu:
Bacaan niat di atas merupakan bacaan niat salat tarawih berjamah. Sesuaikanlah niat dengan posisi Anda ketika salat, sebagai imam atau makmum? Hal ini dikarenakan salat tarawih merupakan salat sunah yang dianjurkan untuk berjamaah. Namun, bila tidak dapat berjamaah diperbolehkan untuk salat sendiri dengan membaca niat sebagai berikut.
Selamat menunaikan ibadah salat tarawih. (AA)
ADVERTISEMENT