Mengenal Aplikasi Snapchat Beserta Fitur-fitur Uniknya

Konten dari Pengguna
28 Desember 2021 14:37 WIB
ยท
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Snapchat. (Foto: MrJayW by https://pixabay.com)
zoom-in-whitePerbesar
Snapchat. (Foto: MrJayW by https://pixabay.com)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Apakah kamu salah satu pengguna media sosial Snapchat? Lantas, apa itu aplikasi Snapchat? Dikutip dari buku Start Up Guide Book: Panduan Memulai Startup Bisnis yang Harus Kamu Tahu yang ditulis oleh Dita Kartika & Andika Drajat (2018: 169), Snapchat adalah aplikasi unik yang memiliki ciri khas tersendiri dan masih eksis hingga saat ini. Aplikasi Snapchat memungkinkan kamu untuk mengedit foto wajah kamu dengan kombinasi hewan atau bentuk unik lainnya.
ADVERTISEMENT
Snapchat adalah aplikasi berkirim foto dan video antara pengguna harian, yang mana foto atau video tersebut akan hilang dalam waktu tertentu. Pengguna juga dapat menambahkan tulisan dan coretan-coretan di fotonya.

Sejarah Pembuatan Snapchat

Snapchat. (Foto: rswebsols by https://pixabay.com)
Aplikasi Snapchat diciptakan oleh tiga mahasiswa Stanford University, yaitu Evan Spiegel, Bobby Murphy, dan Reggie Brown. Berawal dari proyek kelas, Spiegel dan Brown akhirnya menggandeng Murphy untuk merealisasikan proyek Picabbo (nama awal Snapchat) ke dalam bentuk aplikasi.
Aplikasi Snapchat kemudian rilis di Android pada November 2012. Sebagai sebuah media sosial, Snapchat memiliki banyak fitur yang dapat digunakan secara mudah dan terbilang sederhana. Interface utama yang tidak ribet, karena ketika kamu membuka aplikasi Snapchat akan langsung menampilkan kamera. Selanjutnya, di bagian bawah tengah ada tombol besar yang disebut sebagai shutter, yang dengan sekali tap akan menghasilkan foto dan apabila ditahan akan secara otomatis merekam video.
ADVERTISEMENT
Selain itu, Snapchat juga menawarkan fitur untuk menambah teman sehingga kamu dapat berbagi foto dan video dengan banyak orang, serta dapat mengirim pesan secara private seperti layanan messenger. Ada juga fitur discover, yaitu konten yang menyediakan berbagai berita dari media ternama dan fitur Snapcash untuk berkirim uang dengan sesama pengguna.
Tak membutuhkan waktu lama untuk Snapchat mendapatkan attention dari dunia. Dalam waktu hanya dua tahun saja, Snapchat sudah mengirim lebih dari 700 juta foto dan video per hari. Snapchat stories pun dikunjungi 500 juta kali setiap harinya.
Dengan popularitas ini, Snapchat adalah salah satu media sosial yang telah menarik banyak masyarakat untuk menggunakannya. Semoga informasi di atas bermanfaat! (CHL)