Konten dari Pengguna

Mengenal Bagian Tubuh Katak dan Fungsinya Masing-masing

14 Maret 2022 17:01 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
https://www.pexels.com/id-id/@pixabay - bagian tubuh katak dan fungsinya
zoom-in-whitePerbesar
https://www.pexels.com/id-id/@pixabay - bagian tubuh katak dan fungsinya
ADVERTISEMENT
Dalam pelajaran mengenai hewan, kamu akan bertemu dengan materi yang membahas mengenai bagian tubuh katak dan fungsinya. Katak merupakan hewan amfibi yang hidup di dua alam yaitu di daratan dan di air.
ADVERTISEMENT
Melansir dari buku Amfibi Jawa dan Bali, Djoko T. Iskandar, 1991, dijelaskan bahwa dalam Bahasa Indonesia, belum ada kesepakatan penggunaan sebutan katak atau kodok. Dijelaskan pula bahwa kodok adalah penamaan yang diambil dari Bahasa Jawa.
Di Jawa Barat, katak atau kodok disebut bangkong, sedangkan bancet untuk katak kecil. “Sementara di Jawa Tengah, katak kecil dipanggil percil yang berlaku untuk anakan katak atau kodok.”
Katak atau kodok, termasuk Bangsa Anura yang persebarannya hampir merata di seluruh dunia. Cirinya adalah tubuh pendek dan lebar, terdiri dari kepala, badan, dan memiliki dua pasang tungkai yang tungkai belakangnya lebih besar.

Bagian Tubuh Katak dan Fungsinya

Beberapa bagian tubuh katak tentunya menyesuaikan dengan habitat tempat tinggalnya. Bagian tubuh tersebut pun memiliki fungsinya masing-masing, yaitu:
ADVERTISEMENT
https://www.pexels.com/id-id/@pixabay
Untuk lebih jelasnya, bisa kita baca daftar bagian tubuh katak dan fungsinya berikut ini.
Mata
Fungsinya untuk melihat. Mata katak berbentuk bulat dan dilindungi oleh kelopak mata atas dan bawah. Pada bagian sebelah dalam mata terdapat membran niktitans yang berfungsi untuk melindungi mata dari kekeringan dan membersihkan bola mata.
ADVERTISEMENT
Mulut
Fungsinya untuk makan dan sebagai alat indra pendengaran atau sebagai telinga.
Kulit
Fungsinya untuk melindungi tubuh dari lingkungan luar dan sebagai alat pernapasan katak.
Kaki Depan
Fungsinya sebagai alat gerak atau untuk mendarat.
Kaki Belakang
Fungsinya untuk meloncat karena kaki belakang umumnya lebih panjang dari pada kaki depan.
Selaput Kaki
Fungsinya untuk berenang, menggali atau pun mengubur diri saat hibernasi didalam tanah.
Paru-paru
Fungsinya sebagai alat pernapasan di darat.
Insang
Fungsinya sebagai alat pernapasan ketika menjadi berudu.
Lidah
Fungsinya untuk menangkap mangsa.
Membrane Niktitan
Fungsinya untuk melindungi mata katak saat berada di air.
Membrane Timpani
Fungsinya sebagai penerima suara.
Kaki berselaput pada katak digunakan untuk melompat dan berenang. Katak atau kodok memiliki pita suara yang biasanya digunakan oleh sang jantan untuk mengeluarkan “Nyanyian” untuk menarik perhatian betina.
ADVERTISEMENT
Telur yang menetas, biasanya akan tumbuh menjadi larva yang berbeda dengan bentuk dewasanya, dan dikenal dengan nama berudu. Hampir semua berudu, akan mengalami metamorfosis saat menjadi dewasa, namun pada beberapa jenis ada yang langsung dewasa. (DNR)