Konten dari Pengguna

Nonton Film Gratis, Pakai 5 Aplikasi Ini Secara Offline!

27 Agustus 2020 21:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Nonton Film Gratis. Foto: Kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Nonton Film Gratis. Foto: Kumparan
ADVERTISEMENT
Nonton film gratis merupakan alternatif untuk hemat kuota. Sebab, adanya pandemi karena virus corona, menonton film menjadi salah satu solusi ampuh untuk mengusir kebosanan. Biasanya seseorang menonton film di televisi atau bioskop. Namun, sekarang Anda bisa nonton film gratis atau drama melalui berbagai aplikasi baik dari yang gratis sampai berbayar.
ADVERTISEMENT
Orang-orang pasti akan memilih aplikasi yang bisa digunakan secara gratis. Hal ini dikarenakan untuk menghemat kuota yang tingkat penggunaannya cukup tinggi saat pandemi.
Berikut ini beberapa aplikasi yang bisa Anda coba untuk menonton film kesukaan Anda tanpa perlu khawatir kuota akan habis.

5 Aplikasi Nonton Film Gratis

1. Viewster

Salah satu aplikasi yang direkomendasikan untuk Anda adalah Viewster. Aplikasi nonton film gratis ini kurang populer. Akan tetapi, kualitas yang disajikan cukup bagus. Salah satu keunggulan dari aplikasi tersebut selain gratis adalah menyaring bahasa. Jadi, Anda bisa menggunakan bahasa yang Anda inginkan untuk menonton film kesukaan.

2. MegaBox HD

Aplikasi kedua yang bisa Anda coba adalah Megabox HD. Tersedianya berbagai film terbaik dengan kualitas HD menjadi salah satu keunggulan dari aplikasi tersebut. Keunggulan lainnya, Anda bisa mengunduh aplikasi tersebut di PC atau laptop dengan mengunduh aplikasi Bluestack terlebih dahulu.
ADVERTISEMENT

3. Showbox

Showbox adalah aplikasi yang tersedia untuk menonton film tanpa menggunakan kuota. Tersedia film box office dan serial televisi menjadikan banyak masyarakat menggunakan aplikasi Showbox. Apalagi fitur yang tersedia juga menarik. Anda bisa mengunduh aplikasi tersebut langsung di Google dengan format apk.

4. Yidio

Yidio adalah salah satu aplikasi favorit di mana tersedia ratusan film dengan kualitas tinggi. Tampilannya yang mudah dan sederhana bisa digunakan dengan nyaman oleh semua kalangan. Selain itu, Anda bisa melakukan pencarian film berdasarkan sumber, rating, genre, dan tanggal perilisan.

5. HQQQ

Bagi Anda yang ingin mendapatkan film gratis terbaru, maka bisa menemukannya di aplikasi HQQQ. Anda bisa menemukan film barat, Indonesia, dan film kolosal di sana. Tampilannya yang mudah untuk android membuat aplikasi ini populer dan banyak digunakan.
ADVERTISEMENT
Beberapa aplikasi di atas bisa Anda coba dari sekarang. Nonton film gratis sekarang tidak perlu khawatir akan biaya atau kuota. Manakah aplikasi di atas yang menarik perhatian Anda?
(Anggi)