Pembelahan Mitosis dan Meiosis, Ini Penjelasan Singkat Tentangnya!

Konten dari Pengguna
1 Januari 2021 18:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Pembelahan Mitosis dan Meiosis, Ini Penjelasan Singkat Tentangnya!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Pembelahan mitosis dan meiosis merupakan bagian dari pembelahan sel. Pembelahan sel merupakan sesuatu yang sangat penting dan dibutuhkan untuk pertumbuhan, proses perbaikan, dan proses reproduksi. Ketiga hal tersebut sangat dibutuhkan dan penting untuk kelangsungan hidup makhluk hidup.
ADVERTISEMENT
Dalam jenis pembelahan sel, terdapat dua jenis, yakni mitosis dan meiosis. Kedua jenis pembelahan tersebut bisa Anda ketahui pengertian beserta proses singkatnya. Seperti apa pembelahan mitosis dan meiosis?

Pembelahan Mitosis dan Meiosis

Pembelahan Mitosis merupakan pembelahan yang terjadi pada sel tubuh makhluk hidup. Pembelahan tersebut menghasilkan sel anak yang memiliki jumlah kromosom yang sama pada sel induk. Dalam pembelahan mitosis, Anda bisa menemukan beberapa fase di antara lain:
1. Profase
Profase adalah membran inti yang sudah mulai rusak sehingga menjadi bagian kecil. Kemudian, benang pada kromatin akan memadat sehingga menjadi kromosom.
2. Metafase
Fase ini di mana kromosom mulai berjejer pada bidang pembelahan.
3. Anafase
Fase ini merupakan kromatid saudara dari pasangan yang berpisah. Pasangan itu akan menuju kutub yang berlawanan sehingga akhirnya kedua kutub sel akan mempunyai kromosom dengan jumlah yang sama.
ADVERTISEMENT
4. Telofase
Fase ini nantinya akan membuat membran inti kembali bergabung. Namun, kromosom akan mulai meregang.

Pembelahan Meiosis

Pembelahan meiosis merupakan pembelahan yang hanya terjadi pada organ kelamin dengan fungsi menghasilkan sel gamet. Melalui proses pembelahan tersebut, nantinya akan dihasilkan sel anak dengan kromosom setengah dari kromosom yang ada pada sel induk. Pembelahan tersebut akan menghasilkan 4 sel anak. Fasenya antara lain:
1. Profase I
Profase I merupakan fase pembelahan meiosis yang ke I di mana membran inti mulai rusak menjadi bagian kecil dan membentuk gelendong pembelahan. Setelah itu, benang kromatin akan memadat menjadi kromosom sehingga kromosom homolog berpasangan. Kemudian akan terjadi pindah silang.
2. Metafase I
Pada fase ini, kromosom akan berjejer di bidang pembelahan.
ADVERTISEMENT
3. Anafase I
Pada fase ini, kromosom homolog akan memisah dan bergerak ke arah kutub yang berlawanan.
4. Telofase I
Pada fase ini, membran inti akan terbentuk kembali dan sitokinesis akan menyebabkan terbentuk dua sel anakan haploid.
Sementara pada fase pembelahan meiosis II terdapat fase profase II, matefase II, anafase II, dan telofase II. Itulah penjelasan singkat tentang pembelahan mitosis dan meiosis. (Ang)