Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.0
Konten dari Pengguna
Pengertian dan Unsur-unsur Pokok Pidato beserta Penjelasannya
16 September 2021 15:19 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pidato adalah suatu kegiatan yang berupa ucapan dengan susunan yang baik untuk menyampaikan gagasan kepada orang banyak. Dalam menyampaikan pidato, ada unsur -unsur pokok pidato yang harus diperhatikan agar tujuan pidato dapat tercapai.
ADVERTISEMENT
Unsur-unsur pokok pidato diperlukan untuk menyusun sebuah naskah atau draf pidato yang baik dan menarik. Draf atau naskah dibutuhkan agar orang yang menyampaikan suatu pidato bisa fokus pada apa yang ingin dibahas.
Pengertian dan Unsur-unsur Pokok Pidato
Mengutip dari buku Terampil Berbahasa Indonesia: Untuk Perguruan Tinggi, Isma Tantawi (2019), pengertian pidato adalah menyampaikan pikiran, perasaan, dan kemauan dari seseorang kepada sekelompok orang. Pidato juga merupakan suatu kegiatan untuk berorasi di depan umum.
Secara singkat, pidato bisa disebut memiliki tujuan untuk memengaruhi orang lain agar mengikuti kemauan atau maksud kita dengan suka rela.
Unsur-unsur Pokok Pidato
Ada 3 unsur-unsur pokok pidato yang berperan sangat penting, yaitu:
ADVERTISEMENT
Pendahuluan terdiri dari salam pembuka yang merupakan salam untuk memulai jalannya pidato, kemudian ada unsur sapaan yang biasanya ditujukan kepada orang-orang penting yang berada di lokasi tersebut. Ada juga ucapan puji syukur yang dianggap sebagai penggambaran sikap berterima kasih kepada Tuhan Yang Maha Esa.
Isi pidato memuat materi yang akan dijelaskan secara rinci dari pembicara yang disampaikan ke hadirin.
Penutup pidato terdiri dari kesimpulan atas apa yang sudah disampaikan dalam pidato, kemudian harapan agar apa yang disampaikan dapat diterima dengan baik oleh para hadirin, dan ditutup dengan salam penutup sebagai tanda bahwa pidato tersebut telah selesai.
Ciri-ciri pidato yang Baik
ADVERTISEMENT
Unsur-unsur pokok pidato seharusnya disusun dan disampaikan dengan sebaik mungkin agar tujuan pidato bisa dicapai. Tujuan pidato terserbut adalah untuk memberikan pemahaman dan informasi kepada orang lain secara massal dengan berorasi di depan umum. Selain itu, pidato juga berfungsi untuk membuat orang lain merasa senang, ouas, dan terhibur dengan apa yang kita sampaikan. (DNR)