Konten dari Pengguna

Pengertian Dimensi dari Usaha dan Cara Menentukannya dalam Ilmu Fisika

11 Maret 2022 17:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
clock
Diperbarui 21 Juli 2022 7:20 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Dimensi dari usaha adalah [M][L]2[T]-2, sumber gambar: https://www.pexels.com/
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Dimensi dari usaha adalah [M][L]2[T]-2, sumber gambar: https://www.pexels.com/
ADVERTISEMENT
Dimensi dari usaha adalah [M] [L]2[T]2. Seperti yang diketahui, dimensi adalah salah satu materi dalam besaran fisika. Materi tentang dimensi sangat penting untuk dikuasai.
ADVERTISEMENT
Jika mampu memahami materi tentang dimensi dengan baik, maka kamu akan memperoleh pengetahuan tentang cara besaran disusun dari besaran pokok.
Mengutip buku Fisika untuk Kelas X Semester 1 Sekolah Menengah Atas (2008), dimensi suatu besaran pokok dinyatakan dengan lambang huruf tertentu dan diberi tanda kurung persegi [].
Ada dua manfaat dimensi, yakni untuk mengungkapkan kesetaraan beberapa besaran yang sekilas nampak berbeda dan digunakan untuk menentukan satuan dari besaran turunan dengan cara menganalisis dimensionalnya.hal ini dapat membuktikan kenyataan dari persamaan karena panjang di sisi kiri didapatkan dari penambahan 2 buah panjang di sisi kana.

Usaha dalam Ilmu Fisika

Ilustrasi Dimensi dari usaha adalah [M][L]2[T]-2, sumber gambar: https://www.unsplash.com/
Pengertian usaha adalah besarnya gaya yang ditujukan pada suatu benda, sehingga benda tersebut dapat bergerak atau berpindah. Usaha dilambangkan dengan huruf W, sedangkan satuannya dalam SI yaitu Joule (J) atau (kgm2/s2).
ADVERTISEMENT
Usaha termasuk bagian dari besaran turunan karena dihasilkan dari gabungan beberapa besaran pokok. Besaran turunan itu sendiri merupakan besaran yang dijabarkan atau diturunkan dari besaran pokok atau besaran turunan lainnya.
Dimensi Usaha
Ada dua cara yang bisa digunakan untuk mencari dimensi usaha. Adapun cara tersebut yakni melalui rumus dan satuan. Penjelasan mengenai rumusnya yaitu sebagai berikut:

1. Mencari Dimensi Usaha dengan Rumus Usaha

Rumus menentukan usaha yakni sebagai berikut:
Keterangan: F (Gaya), s (perpindahan), m (massa), a (percepatan), v (kecepatan),dan t (waktu).
Usaha = Gaya x Perpindahan
= F x s
= (m . a) x s
= (m . (v : t)) x s
= (m . ((s : t) / t) x s
= m . s : t2 x s
ADVERTISEMENT
= m x s2 / t2
= [M] [L]2 [T]-2 [dimensi usaha]

2. Mencari Dimensi Usaha Melalui Satuan Usaha

Usaha = kg m2/s2
= massa . panjang2/waktu2
= [M] [L]2 [T]-2 [dimensi usaha]
Setelah menyimak rumus dimensi usaha di atas, bisa disimpulkan bahwa usaha diturunkan melalui besaran pokok massa, waktu, dan panjang. (DLA)