Konten dari Pengguna

Pengertian Komutasi dan Contohnya di Sekitar Kita

20 Oktober 2021 16:44 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi komutasi sebagai mobilitas penduduk sementara. Sumber: Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi komutasi sebagai mobilitas penduduk sementara. Sumber: Unsplash
ADVERTISEMENT
Komutasi adalah salah satu bentuk mobilitas penduduk yang dilakukan antarwilayah. Mengutip dari buku All New Target Nilai 100 Ulangan Harian, Tim Guru Eduka (2018: 229), mobilitas penduduk dapat diartikan sebagai perpindahan penduduk dari satu tempat ke tempat yang lain, baik yang bersifat permanen atau non-permanen. Berdasarkan pengertian tersebut, maka komunitasi dapat didefinisikan sebagai perpindahan penduduk dari suatu tempat ke tempat lainnya yang bersifat sementara.
ADVERTISEMENT
Sebagai mobilitasi yang bersifat non-permanen atau sementara, maka mobilitas penduduk jenis ini umumnya berlangsung pada hari yang sama. Contoh umum dari komutasi adalah kebiasaan penduduk yang tinggal di desa namun harus bekerja di kota, dimana ia harus pergi ke kota untuk bekerja kemudian kembali pulang ke desa sebagai tempat tinggalnya. Berdasarkan contoh tersebut, maka komutasi dapat diartiken sebagai perpindahan penduduk secara pulang-pergi tanpa menginap.
Ilustrasi komutasi sebagai mobilitas penduduk sementara. Sumber: Unsplash

Penyebab dan Contoh Komutasi Penduduk di Sekitar Kita

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, komutasi adalah perpindahan penduduk atau mobilitas penduduk yang memiliki waktu singkat sepertihalnya perjalanan pulang pergi yang dilakukan oleh seseorang tanpa menginap di lokasi tertentu. Dalam keseharian kita, komutasi tersebut dapat terjadi karena beberapa alasan misalnya saja seperti berikut:
ADVERTISEMENT
Pekerjaan
Pekerjaan seseorang mampu menjadi penyebab komutasi, sebab pekerjaan tersebut dapat mendorong seseorang untuk melakukan perjalanan dari satu tempat ke tempat lain secara sementara dalam periode satu hari. Misalnya saja dalam hari yang sama, si A ditugaskan untuk melakukan perjalanan dinas ke kota lain, kemudian pada hari yang sama ia harus sudah kembali ke kota asalnya.
Rekreasi
Rekreasi juga termasuk faktor pendorong munculnya komutasi, khususnya rekreasi yang sifatnya sebentar atau tidak menghabiskan waktu berhari-hari. Misalnya satu keluarga pergi berwisata ke kebun binatang, kemudian setelah sore hari mereka kembali ke rumah atau tempat tinggalnya setelah selesai berekreasi.
Demikianlah ulasan singkat tentang pengertian komutasi beserta contohnya dalam kehidupan kita sehari-hari. Semoga informasi tadi dapat dipahami dengan mudah. Semoga bermanfaat! (HAI)
ADVERTISEMENT