Konten dari Pengguna

Pengertian Kontra Indikasi pada Kemasan Obat

31 Desember 2021 17:34 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi kontraindikasi pada kemasan obat. Foto. dok. stevecoleimages di Unsplash
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kontraindikasi pada kemasan obat. Foto. dok. stevecoleimages di Unsplash
ADVERTISEMENT
Kontra indikasi adalah salah satu peringatan yang sering kita jumpai dalam berbagai kemasan obat. Peringatan ini rupanya mengandung arti yang perlu kita ketahui sebelum mengonsumsi obat. Untuk mengetahui apa itu kontra indikasi, mari kita simak pemaparan lengkap mengenai pengertian kontra indikasi dalam penjelasan berikut ini.
ADVERTISEMENT

Pengertian Kontra Indikasi dan yang Perlu Diperhatikan Saat Mengonsumsi Obat

Saat kita sakit dan diharuskan mengonsumsi obat tertentu, kita menemukan berbagai peringatan yang tertulis dalam kemasan obat. Peringatan-peringatan saat mengonsumsi obat ini dipaparkan dalam buku berjudul Seri Kesehatan Umum: Pencegahan Dini Gangguan Kesehatan yang disusun oleh Dr.dr. Anies M.Kes PKK (2005: 66).
Dalam buku tersebut dipaparkan bahwa setiap obat memiliki indikasi, kontra indikasi, efek samping serta takaran obat yang dianjurkan. Penggunaan obat tanpa indikasi yang jelas dapat membahayakan. Kontra indikasi harus diperhatikan dan diwaspadai.
Apa itu kontra indikasi yang tertulis dalam kemasan obat?
Ilustrasi peringatan kontra indikasi pada kemasan obat. Foto. dok. BackyardProduction di Unsplash
Kontra indikasi adalah suatu gejala atau kondisi tertentu yang membuat pengobatan atau prosedur medis tertentu tidak disarankan atau sama sekali tidak boleh digunakan karena dapat membahayakan pasien. Secara ringkas, penjelasan mengenai peringatan kontra indikasi dipaparkan dalam buku berjudul Kimia SMP/MTs Kls VIII yang disusun oleh Budi Suryatin (2008: 84).
ADVERTISEMENT
Tertulis dalam buku tersebut bahwa dalam peringatan kontra indikasi pada kemasan obat menjelaskan waktu dan kondisi, bagaimana suatu obat tidak boleh digunakan. Misalnya untuk perempuan yang sedang hamil, atau tidak boleh dianjurkan untuk mereka yang lemah jantung. Maka dari itu, sebelum mengonsumsi obat, kita perlu memperhatikan apa saja kontra indikasi yang tertulis dalam kemasan obat yang akan kita gunakan.
Ilustrasi kontraindikasi yang perlu diperhatikan pengguna obat. Foto. dok. SDI Productions di Unsplash
Jika peringatan kontra indikasi kita abaikan, tidak menutup kemungkinan penyakit yang diderita akan bertambah parah atau bahkan menambah komplikasi penyakit baru pada tubuh Anda. maka dari itu peringatan kontra indikasi penting untuk diperhatikan agar Anda tidak salah tindakan untuk mengatasi penyakit yang Anda derita.
Dengan mengetahui apa arti kontra indikasi yang terdapat dalam kemasan obat, dapat membuat Anda akan lebih berhati-hati dalam memilih obat. Agar tidak salah memilih obat, dianjurkan untuk konsultasi ke dokter dan mengonsumsi obat berdasarkan resep dokter. (DAP)
ADVERTISEMENT