Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Pengertian Matriks Singular dalam Ilmu Matematika
8 November 2021 19:22 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Matriks singular dikenal sebagai salah satu bentuk matriks yang dipelajari dalam ilmu Matematika. Matriks ini sendiri merupakan bentuk susunan bilangan yang dapat dioperasikan dengan cara tertentu. Apa itu matriks dan matriks singular? Yuk cari tahu jawabannya dalam pemaparan mengenai pengertian matriks singular dalam ilmu Matematika berikut ini.
ADVERTISEMENT
Pengertian Matriks Singular dan Ciri-Ciri Khususnya
Dalam pelajaran Matematika , kita mengenal berbagai macam materi yang dikaji dan dipelajari secara mendalam, salah satunya adalah matriks. Matriks merupakan bentuk bilangan matematika yang disusun dalam suatu kolom.
Penjelasan mengenai pengertian matriks tersebut juga dipaparkan dalam buku berjudul Bongkar Pola Soal UNBK SMA/MA IPS 2020 yang disusun oleh Ika Femilia P., S.Pd. & Smart Teachers Team (2019: 150) yang menyebutkan bahwa matriks adalah sekumpulan bilangan yang disusun menjadi suatu jajaran persegi panjang yang terdiri dari baris dan kolom.
Matriks rupanya memiliki beberapa jenis yang dibedakan berdasarkan nilai determinannya. Salah satu bentuk matriks adalah matriks singular. Apa itu matriks singular? Dalam buku berjudul Persiapan Olimpiade Matematika untuk Jenjang SMP/Mts & Sederajat yang ditulis oleh Drs. I Gusti Agung Oka Yadnya, M.Pd. (2021: 40) menyebutkan bahwa matriks singular adalah matriks yang nilai determinannya adalah 0.
ADVERTISEMENT
Berbeda dengan matriks singular, matriks non singular memiliki nilai determinan suatu matriks adalah tidak sama dengan nol. Matriks singular juga tidak memiliki nilai invers matriks atau matriks balikan. Matriks rupanya umum digunakan untuk merepresentasikan transformasi linear, yakni suatu generalisasi fungsi linear. Matriks juga dapat digunakan untuk menemukan solusi sistem persamaan linear.
Penerapan Matriks dalam Kehidupan Sehari-hari
Matriks juga dapat diterapkan dalam berbagai aspek dan bidang ilmu pengetahuan. Matriks banyak ditemukan pada bidang sains misalnya pada bidang-bidang fisika, seperti mekanika klasik, mekanika kuantum, dan optika. Matriks juga dapat digunakan untuk mempelajari keadaan fisis, seperti pergerakan planet.
Tak hanya itu, matriks juga dapat diterapkan untuk memanipulasi model 3D dan memproyeksikannya ke sebuah layar dua dimensi, bahkan juga digunakan dalam bidang teori probabilitas dan statistika. Matriks juga digunakan dalam bidang ekonomi untuk menjelaskan sistem dari relasi ekonomi secara umum.
ADVERTISEMENT
Pemaparan lengkap mengenai pengertian matriks singular dan juga contoh penerapannya dalam kehidupan dapat kita jadikan sebagai pengetahuan bermanfaat khususnya dalam bidang Matematika. (DAP)