Konten dari Pengguna

Pengertian Rumus AIDDAS dan Manfaatnya di Bidang Marketing

25 Oktober 2023 20:36 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Pengertian Rumus AIDDAS, sumber: unsplash/VanTaMedia
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Pengertian Rumus AIDDAS, sumber: unsplash/VanTaMedia
ADVERTISEMENT
Pengertian rumus AIDDAS perlu diketahui untuk meningkatkan omset penjualan produk atau jasa. Rumus ini biasanya digunakan di bidang marketing. AIDDAS adalah singkatan dari Attention, Intens, Desire, Decision, Action, dan Satisfaction.
ADVERTISEMENT
Teori ini mengacu pada bentuk promosi yang dilandaskan pada tahap demi tahap yang telah terancana dengan baik. Agar lebih memahami implementasi teori ini, penting sekali untuk mengetahui pengertian AIDDAS lebih dalam.

Pengertian Rumus AIDDAS

Ilustrasi Pengertian Rumus AIDDAS, sumber: unsplash/BenchAccounting
Mengutip buku Manajemen Strategi Pengembangan Aparatur Negara, Afzil Ramadian, dkk (2021), pengertian rumus AIDDAS merupakan salah satu pendekatan untuk mencapai kelompok komunikasi persuasif. Adapun rumus tersebut yakni sebagai berikut:
Teori tersebut memaparkan tentang tahapan yang perlu dilakukan oleh pengusaha atau perusahaan dalam melakukan proses penjualan. AIDDAS bisa diterapkan dalam strategi penjualan, kampanye humas, pemasaran digital, dan masih banyak lagi.
Teori AIDDAS tergolong sebagai strategi pemasaran yang bertujuan agar konsumen dapat merasa puas dengan produk atau jasa yang dibelinya. Dengan begitu, pengusaha atau perusahaan bisa memperoleh keuntungan yang maksimal.
ADVERTISEMENT

Manfaat Rumus AIDDAS

Ilustrasi Pengertian Rumus AIDDAS, sumber: unsplash/Kaleidico
Menerapkan AIDDAS dalam dunia bisnis dapat memberikan banyak manfaat, di antaranya sebagai berikut:

1. Membantu Memahami Customer Journey

Seluruh tahapan pada konsep AIDDAS menggambarkan fase yang perlu dilalui oleh calon konsumen. Dengan berfokus pada tahapan tersebut, pengusaha dapat menargetkan konsumen sesuai dengan fasenya.

2. Mencegah Kerugian Pemasaran

Manfaat lain yang bisa dirasakan dengan menerapkan AIDDAS adalah mencegah atau meminimalisir kerugian akibat kesalahan pemasaran. Seperti yang diketahui, salah menentukan strategi pemasaran dapat menimbulkan kerugian pada bisnis yang dijalankan. Oleh karena itu, penting sekali untuk mengambil strategi promosi agar tidak sia-sia.

3. Membuat Kampanye Pemasaran Lebih Terstruktur

Menerakan AIDDAS juga dapat membuat kampanye pemasaran lebih terstruktur. Setiap pengusaha tidak perlu khawatir salah dalam melakukan pemasaran. Sebab, strategi pemasaran yang diambil bisa disesuaikan dengan fase pada AIDDAS.
ADVERTISEMENT
Pengertian rumus AIDDAS dan manfaatnya yang dijelaskan di atas menggambarkan bahwa rumus tersebut sangat penting dalam proses marketing. Dengan menerapkan strategi promosi ini, maka bisnis yang dijalankan bisa memperoleh keuntungan signifikan. (DLA)