Konten dari Pengguna

Penjelasan Singkatan dari PPU UTBK dan Materi-Materi yang Diujikan

25 Mei 2022 18:40 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi belajar materi PPU UTBK. Foto: unsplash.com/thomascpark
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi belajar materi PPU UTBK. Foto: unsplash.com/thomascpark
ADVERTISEMENT
Sudahkah kamu mempersiapkan segala dalam mengahadapi SBMPTN? Salah satu persiapan yang perlu kamu lakukan secara matang adalah memahami berbagai materi yang diujikan. Salah satu materi yang diujikan dalam Tes Potensi Skolastik (TPS) adalah PPU. PPU UTBK singkatan dari Pengetahuan dan Pemahaman Umum Ujian Tulis Berbasis Komputer. Lantas apa sajakah materi yang diujikan dan seperti apa bentuk soalnya? Simak penjelasannya berikut ini!
ADVERTISEMENT

Penjelasan Singkatan dari PPU UTBK dan Materi-Materi yang Diujikan

Sebelum ke pembahasan materi yang diujikan, kita perlu tahu apa yang dimaksud dengan PPU UTBK?
Dikutip dari buku Kumpulan Super Lengkap Soal Tes Potensi Skolastik (TPS) karya Taufik Hidayat (2021:127), Tes Pengetahuan dan Pemahaman Umum adalah tes yang digunakan untuk menilai kemampuan seorang peserta UTBK dalam memahami sebuah bacaan berupa soal bahasa Indonesia dan bahasa Inggris.
Materi-materi yang diujikan dalam model soal PPU UTBK yakni:

1. Mengetahui Gagasan Utama Sebuah Teks

Tipe soal TPS PPU yang paling banyak digunakan adalah mencari gagasan utama atau topik utama sebuah paragraf ataupun teks. Perlu diketahui, gagasan utama berbeda dengan topik utama.
Gagasan utama berbentuk kalimat yang berisi inti paragraf. Sementara topik utama berbentuk frasa atau kata yang berupa inti sebuah paragraf.
ADVERTISEMENT

2. Mencari Informasi Detail

Tipe soal TPS PPU selanjutnya adalah mencari informasi secara terperinci dalam sebuah teks. Biasanya tipe soal menanyakan sebuah informasi dalam sebuah teks ataupun paragraf.

3. Informasi Tersirat

Informasi terisrat adalah informasi yang tidak secara langsung tertulis dalam teks. Maka dari itu, kamu harus mencari informasi dengan penalaran.
Misalnya dalam sebuah teks bahasa Inggris, terdapat sebuah soal dengan ditandai dengan kata suggest, infer, dan lainnya.
Ilustrasi berlatih model soal PPU UTBK. Foto: unsplash.com/nguyendhn

Contoh Soal

(1) Dunia dewasa ini dicemaskan oleh perilaku organisasi kapitalis global yang ingin menguasai seluruh aspek kehidupan manusia. (2) Sebagian dari anak-anak negeri yang sedang berkembang yang memiliki keterampilan intlektual terjerumus menjadi mitra modal asing dengan mengorbankan kepentingan bangsanya. (3) Sungguh sangat memprihatinkan keadaan itu. (4) Sebagian besar rakyat di negeri sedang berkembang miskin, menderita, dan sengsara, padahal sumber alamnya melimpah ruah, cukup untuk hidup layak dan manusiawi.
ADVERTISEMENT
(5) Kondisi kehidupan rakyat di negeri sedang berkembang, termasuk Indonesia, saat ini sungguh mengharukan. (6) Kaum miskin makin bertambah banyak dari tahun ke tahun, demikian juga kaum pengangguran. (7) Negara nampaknya kurang menaruh perhatian terhadap mereka karena pejabatnya sibuk melayani kaum kapitalis global. (8) Kaum ilmuan disibukkan oleh proyek-proyek riset yang dibiayai oleh organisasi nonpemerintah (NGO)= Non Government Organization) negara kaya dan kaum politisinya disibukkan oleh berbagai pembuatan kebijakan yang menguntungkan kaum kapitalis global.
1. Kata yang Mengharukan di kalimat 5 bacaan di atas tidak tepat. Supaya tepat, maka seharsunya diganti dengan kata ...
a. Menggembirakan
b. Menjengkelkan
c. Mengenaskan
d. Mengibakan
d. Memprihatinkan
2. Kata kapitalis dalam bacaan di atas bersesuai dengan ....
ADVERTISEMENT
a. mitra asing
b. pemerintah
c. kaum politisi
d. orang-orang di negara maju
d. orang yang bermodal besar
Jawaban
1. Kata mengharukan di teks di atas seharusnya diganti dengan kata memprihatinkan, karena yang dibahas adalah kondisi kehidupan rakyat berkembang. Sehingga jawabannya adalah e.
2. Menurut KBBI, kapitalis adalah kaum bermodal; orang yang bermodal besar; golongan atau orang-orang kaya. Sehingga jawabannya adalah e.
Nah, sekarang sudah semakin memahami tentang materi yang diujikan dalam PPU UTBK bukan? Semoga membantu. (MZM)