Konten dari Pengguna

Perbedaan Sifat Benda Berwujud Cair dan Benda Berwujud Padat Serta Contoh

9 Agustus 2021 17:34 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perbedaan sifat benda berwujud cair dan berwujud padat. Foto: dok. https://www.pexels.com/
zoom-in-whitePerbesar
Perbedaan sifat benda berwujud cair dan berwujud padat. Foto: dok. https://www.pexels.com/
ADVERTISEMENT
Contoh perbedaan sifat benda berwujud cair dan benda wujud padat bisa kita temukan dalam kehidupan.Untuk mengetahuinya berikut ini adalah sekumpulan perbedaan sifat benda berwujud cair dengan benda berwujud padat yang perlu Anda pelajari.
ADVERTISEMENT

Perbedaan Sifat Benda Berwujud Cair dan Benda Berwujud Padat Lengkap dengan Contoh

Perbedaan sifat dalam setiap benda merupakan sebuah hal yang cukup lumrah untuk diketahui, terlebih bagi seorang yang ahli dalam bela diri sekalipun. Perbedaan sifat dan wujud suatu benda hanya dapat dibuktikan dengan satu cara yaitu mengetahui sifat yang dimiliki suatu benda.
Dalam buku berjudul Cerdas Sains Kelas 4-6 SD yang disusun oleh Yualind Setyaningtyas, SSi (2009:37) disebutkan secara rinci bahwa menurut wujudnya, benda dapat dibedakan menjadi 3 macam antara lain benda padat, benda cair dan benda gas. Dalam buku ini juga dipaparkan masing-masing jenis benda termasuk benda cair.
Pembuktian perbedaan sifat benda berwujud cair dan berwujud padat. Foto: dok. https://www.pexels.com/
Sifat benda cair antara lain memiliki bentuk yang selalu berubah, bergantung pada wadahnya, memiliki volume yang tetap meski dipindahkan, menekan ke segala arah, mengalir ke tempat yang lebih rendah dan memiliki kemampuan untuk meresap melalui pori-pori kecil atau yang juga dikenal dengan daya kapilaritas. Contoh benda cair adalah air, minyak goreng, sirup dan lain sebagainya.
ADVERTISEMENT
Setelah mengetahui bagaimana sifat benda cair, kita juga perlu mengetahui bagaimana sifat benda padat. Dalam buku berjudul Cerdas Sains Kelas 1-3 SD karya Yualind Setyaningtyas, SSi (2008:53) juga dipaparkan apa saja sifat dan definisi benda padat, yaitu benda yang berbentuk padatan. Benda padat memiliki sifat berbentuk tetap. Hal ini dibuktikan dengan batu yang memiliki bentuk yang sama meski sudah dipindahkan ke tempat lain. Selain itu sifat benda padat lainnya adalah ukurannya yang selalu tetap dan bersifat keras. Contoh benda padat antara lain batu, kayu, kertas, dan lain sebagainya.
Itu dia pemaparan singkat mengenai perbedaan sifat benda berwujud cair dengan wujud padat lengkap dengan buktinya dalam kehidupan sehari-hari. Semoga bermanfaat dan menambah ilmu baru mengenai macam-macam wujud dan sifat benda di sekitar kita. (DAP)
ADVERTISEMENT