Konten dari Pengguna

Perdagangan Internasional Muncul Akibat Adanya Kesamaan dalam Kepentingan

5 November 2021 17:28 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perdagangan Internasional Muncul Akibat Adanya Kesamaan dalam Kepentingan
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Di era globalisasi yang serba maju saat ini, negara-negara di dunia menghadapi perkembangan yang telah mengubah tatanan hubungan antar negara, yaitu perdagangan internasional. Perdagangan dapat didefinisikan sebagai pertukaran barang dan jasa atau uang yang Saling menguntungkan atau memberikan manfaat dan didasarkan atas kehendak sadar dari masing-masing pihak. Jika ditinjau lebih luas lagi, perdagangan internasional dapat didefinisikan sebagai transaksi bisnis antara pihak-pihak dari lebih daripada satu negara.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Perdagangan Internasional yang ditulis oleh Wahono Diphayana (2018: 2), perdagangan internasional menjadi hal yang penting karena mendukung perdagangan bebas dan globalisasi ekonomi. Selain itu, perdagangan internasional dapat berlangsung karena tidak ada satu negarapun di dunia yang mampu memenuhi semua kebutuhannya tanpa melakukan perdagangan atau bisnis dengan negara lain.
Nah, artikel kali ini akan membahas lebih lanjut mengenai perdagangan internasional muncul akibat adanya kesamaan dalam kepentingan bersama.

Kepentingan Bersama dalam Perdagangan Internasional

Ilustrasi Perdagangan Internasional. (Foto: https://pixabay.com/id/)
Setelah memahami mengenai perdagangan internasional, berikut adalah contoh soal mengenai perdagangan internasional yang dikutip dari buku Seri Pendalaman Soal IPS Kelas 7, 8, dan 9 SMP/MTs yang ditulis oleh Tim Tentor Eduka (2020: 166).
Perdagangan internasional muncul akibat adanya kesamaan dalam
ADVERTISEMENT
a. Kepentingan
b. Sumber daya alam
c. Letak geografi
d. Ideologi
Jawaban dari soal adalah a. Kepentingan. Penjelasannya adalah perdagangan internasional muncul sebagai akibat adanya kesamaan dalam kepentingan yang didasari oleh adanya perbedaan sumber daya.
Terjadinya perdagangan internasional dikarenakan masyarakat ingin memenuhi kebutuhannya, tetapi sumber daya yang mereka inginkan tidak tersedia di negara asalnya. Oleh sebab itu, mereka harus membeli barang tersebut dari negara lain.
Adanya perdagangan internasional juga memberikan beberapa manfaat, seperti penambahan jumlah dan kualitas barang, peningkatan pergerakan sumber daya alam melalui batas negara, pertumbuhan ekonomi yang semakin cepat, peningkatan jumlah lapangan kerja, serta sebagai sumber devisa negara.
Itulah uraian jawaban dari soal “Perdagangan internasional muncul akibat adanya kesamaan dalam…” Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat belajar! (CHL)
ADVERTISEMENT