Konten dari Pengguna

Perkembangbiakan Hewan Secara Generatif dan Vegetatif, Sudah Tahu Belum?

25 Desember 2020 8:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Perkembangbiakan Hewan sumber ilustrasi: Utak Atik Otak
zoom-in-whitePerbesar
Perkembangbiakan Hewan sumber ilustrasi: Utak Atik Otak
ADVERTISEMENT
Perkembangbiakan hewan merupakan salah satu pelajaran di bangku sekolah dasar dalam Ilmu Pengetahuan Alam. Apakah Anda masih ingat? Hewan merupakan salah satu makhluk hidup yang mempunyai banyak varian dalam berkembang biak. Berkembang biak tujuannya adalah untuk mendapatkan keturunan agar tidak punah.
ADVERTISEMENT
Makhluk hidup termasuk hewan mempunyai cara masing-masing yang unik sesuai dengan spesies. Dalam berkembang biak, terdapat dua cara untuk hewan, yakni secara generatif dan vegetatif. Berikut jenis dan perbedaan perkembangbiakan pada hewan yang bisa Anda ketahui.

Perkembangbiakan Hewan Secara Generatif

Salah satu jenis perkembangbiakan ini dinamakan generatif. Maksudnya adalah, hewan akan melakukan seksual atau kawin untuk bisa mendapatkan keturunan. Sama seperti manusia, hewan dengan kelamin jantan akan bertemu dengan hewan berkelamin betina. Dalam perkembangbiakan jenis ini, terdapat tiga jenis, yakni ovipar, vivipar, dan jenis ovovivipar.
Ovipar merupakan cara berkembang biak dengan menghasilkan telur. Contohnya adalah hewan ikan, unggas, dan reptil. Ketika pembuahan terjadi, embrio tumbuh di bagian cangkang telur. Ovipar bisa dilihat dari ciri-ciri hewan yang tidak mempunyai daun telinga dan kelenjar susu.
ADVERTISEMENT
Sementara vivipar merupakan jenis berkembang biak dengan cara melahirkan. Embrio yang tumbuh dalam rahim hewan betina akan mendapatkan nutrisi dari plasenta. Jenis ini bisa dilihat dari hewan mamalia, paus, anjing, kucing, dan lainnya. Ovovivipar merupakan kombinasi dari kedua jenis di atas. Contohnya adalah ikan hiu, kuda laut, dan Platypus.

Perkembangbiakan Secara Vegetatif

Berkembang jenis ini biasanya umum terjadi pada hewan tingkat rendah. Selain itu, biasanya tubuh dari sang hewan tidak mempunyai struktur yang sempurna. Contoh dari jenis ini adalah tunas, membelah diri, dan fragmentasi. Tunas merupakan sebuah partikel yang ada di tubuh hewan dan akan berpisah setelah dewasa. Hydra adalah contoh dari tunas.
Fragmentasi merupakan cara yang dilakukan untuk memutuskan bagian tubuh menjadi beberapa potong. Nantinya potongan tersebut akan membentuk individu baru. Contoh sederhananya adalah cacing Planaria. Sementara membelah diri merupakan cara di mana sel hewan akan terbelah menjadi dua. Hal ini bisa terlihat dari Amoeba.(ANG)
ADVERTISEMENT