Konten dari Pengguna

Rekomendasi Film Series Netflix Terbaik dan Paling Populer

28 Juni 2021 16:22 WIB
·
waktu baca 1 menit
clock
Diperbarui 13 Agustus 2021 13:42 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Film Seriex Netflix. (Foto: https://pixabay.com/id/)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Film Seriex Netflix. (Foto: https://pixabay.com/id/)
ADVERTISEMENT
Menonton film merupakan salah satu aktivitas yang dapat dilakukan untuk menghabiskan waktu luang. Saat ini kamu dapat mengakses berbagai jenis film melalui online dengan hanya satu klik. Salah satu situs layanan streaming film secara online yang populer adalah Netflix. Dikutip dari buku Startup Business Model yang ditulis oleh Hendry E. Ramdhan (2016: 43), Netflix menyediakan berbagai jenis video dan film yang bisa diakses oleh pengguna kapan saja, di mana saja, dan menggunakan perangkat apa saja seperti smartphone, smart TV, tablet, PC, atau laptop.
ADVERTISEMENT
Bagi kamu yang ingin menonton film series di Netflix, berikut rekomendasi film series Netflix terbaik yang dapat kamu tonton untuk mengisi waktu luang.
Ilustrasi Film Seriex Netflix. (Foto: https://pixabay.com/id/)

Film Series Netflix Terbaik

1. Lupin (Rating Rotten Tomatoes: 95%)
Lupin merupakan serial Netflix yang paling ditunggu-tunggu oleh banyak orang. Serial ini menceritakan tentang seorang pencuri yang baik hati dan bertekad untuk membalaskan dendam ayahnya atas perlakuan tidak adil oleh sebuah keluarga kaya raya.
2. The Queen’s Gambit (Rating Rotten Tomatoes: 100%)
The Queen’s Gambit menceritakan tentang seorang gadis muda yatim piatu yang sangat berbakat dalam permainan catur. Tidak hanya bercerita tentang permainan catur, serial ini juga dibumbui dengan kisah percintaan dan penyalahgunaan obat-obatan.
ADVERTISEMENT
3. Dark (Rating Rotten Tomatoes: 95%)
Dark merupakan serial Netflix yang cocok ditonton untuk pecinta film yang membuat penontonnya berpikir keras. Serial dark menampilkan plot cerita yang kelam, rumit dan menegangkan, namun membuat kamu penasaran dan tetap ingin melanjutkan menontonnya.
4. BoJack Horseman (Rating Rotten Tomatoes: 93%)
BoJack Horseman merupakan serial Netflix yang bergenre sitcom. Film ini diperankan oleh seekor kuda yang hidup dengan banyak masalah dan selalu menggerutu tentang apapun. Komedi yang ditawarkan dari serial ini pun segar, gelap, dan dibalut dengan animasi yang mengagumkan.
Apakah kamu tertarik untuk menonton salah satu serial di atas? Selamat menikmati! (CHL)