Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.103.0
Konten dari Pengguna
Rumah Adat Kalimantan dan Ciri Khasnya yang Unik
9 September 2021 17:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Rumah adat Kalimantan merupakan salah satu bentuk ragam kekayaan budaya dan adat yang ada di Indonesia. Rumah adat Kalimantan ini memiliki ciri bangunan yang khusus dan unik. Apa saja ciri khas dan keunikan rumah adat Kalimantan? Mari kita cari jawabannya dalam artikel berikut ini.
ADVERTISEMENT
Ciri Khas Rumah Adat Kalimantan dan Keunikan Bangunannya
Di Indonesia, rumah adat adalah bangunan khusus yang dibangun sebagai ciri dari suatu daerah. Selain memiliki ciri khusus, rumah adat umumnya dibuat dengan menyesuaikan kebudayaan bahkan keadaan geografis suatu daerah. Sebagaimana yang diapaprkan dalam buku berjudul Be Smart Ilmu Pengetahuan Sosial yang disusun oleh Mila Saraswati dan Ida Widaningsih (2008: 77).
Dalam buku tersebut dituliskan bahwa rumah adat umumnya memiliki keragaman bentuk dan arsitektur. Biasanya perbedaan dan keragaman bentuk rumah adat yang terdapat di Indonesia disesuaikan dengan fungsi, keadaan geografis, dan perbedaan kehidupan penduduk di Indonesia. Contohnya adalah rumah adat Kalimantan seperti rumah adat Kalimantan Timur yaitu rumah Lamin, rumah Panjang di Kalimantan Barat, dan rumah Banjar di Kalimantan Selatan.
ADVERTISEMENT
Masing-masing rumah adat Kalimantan tersebut tentu memiliki perbedaan satu sama lainnya, umumnya menyesuaikan kondisi geografis sekitar daerah, kegiatan masyarakat dan kebudayaan yang berlaku. Keunikan masing-masing rumah adat Kalimantan tersebut dijelaskan dalam buku Ensiklopedia Pelajar dan Umum karya Gamal Komandoko (2010:171).
Buku ini menyebutkan bahwa rumah adat Kalimantan Barat umumnya berbentuk panggung, di mana bagian kolong rumah tidak digunakan karena tanahnya berawa-rawa. Semua bangunannya terbuat dari kayu besi sedangkan atap bangunan terbuat dari sirap kayu besi. Sama dengan rumah adat Kalimantan Tengah yang berbentuk panggung namun pada bagian kolong rumah panggung ini digunakan untuk kegiatan bertenun dan menumbuk padi.
Tak berbeda jauh dengan rumah adat Kalimantan Barat dan Kalimantan Tengah, rumah adat Kalimantan Selatan juga memiliki bentuk panggung dan mempunyai atap atau bubungan yang tinggi. Namun rumah ini memiliki teras yang dinamakan pelatar untuk bersantai seluruh anggota keluarga.
ADVERTISEMENT
Wah, unik sekali bukan rumah adat Kalimantan yang dimiliki Indonesia ini? Setelah mengetahui bagaimana keunikan rumah adat di Indonesia khususnya Kalimantan, dapat meningkatkan rasa cinta tanah air agar kita mau berpartisipasi untuk ikut menjaga kelestarian kekayaan budaya Indonesia. Apa rumah adat khas daerah Anda? (DAP)