Konten dari Pengguna

Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya

8 Desember 2021 14:37 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya. Sumber: pexels.com/Bagus Pangestu
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya. Sumber: pexels.com/Bagus Pangestu
ADVERTISEMENT
Bahasa Jepang adalah salah satu bahasa yang sangat menarik untuk dipelajari. Dalam mempelajari bahasa suatu negara, hal yang paling dasar untuk dipelajari adalah kosakata sapaan. Dalam artikel berikut ini kita akan menyimak penjelasan selamat pagi dalam bahasa Jepang dan sapaan lainnya untuk percakapan dasar.
Ilustrasi Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya. Sumber: pexels.com/Casia Charlie
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya. Sumber: pexels.com/Casia Charlie

Salam Sapaan dalam Bahasa Jepang

ADVERTISEMENT
Berikut ini adalah penjelasan mengenai sapaan selamat pagi dalam bahasa Jepang dan macam-macam sapaan atau ucapan salam lainnya berdasarkan buku Panduan Pintar Bahasa Jepang oleh Primasari N. Dewi, S.S (2011: 17-21).
Salam Pertemuan
1. Ohayou/Ohayou Gozaimasu (Selamat pagi) : Salam ini diucapkan saat bertemu seseorang pada pagi hari (kira-kira sampai jam 10.00) dan tidak diucapkan pada saat berpisah.
Ucapan salam ini cukup dijawab dengan ucapan yang sama: Ohayou/Ohayou Gozaimasu.
ADVERTISEMENT
2. Konnichiwa (Selamat siang) : Salam yang dicuapkan kepada orang lain setelah pukul 10.00 sampai matahari terbenam dan tidak diucapkan saat berpisah. Salam ini cukup dibalas dengan ucapan yang sama, yaitu Konnichiwa.
3. Konbanwa (Selamat malam) : Salam ini diucapkan kepada seseorang pada saat malam hari. Menjawab salam ini cukup dengan salam yang sama, yaitu Konbanwa.
Salam Perpisahan
1. Oyasuminasai (Selamat tidur/selamat malam) : Salam yang diucapkan kepada orang lain saat berpisah pada malam hari atau ketika akan tidur.
2. Sayounara/Sayonara (Selamat tinggal) : Salam yang diucapkan pada saat akan berpisah dengan seseorang untuk waktu yang lama.
3. Dewa mata/Mata ja (Sampai jumpa) : Salam yang diucapkan pada saat berpisah namun akan segera bertemu kembali. Bentuk yang lebi biasa dari salam ini adalah mata ne.
ADVERTISEMENT
4. (Dewa) mata ashita (Sampai jumpa besok): Ashita artinya besok. Biasanya yang sering dipakai adalah mata ashita. Salam ini diucapkan pada saat akan berpisah dan bertemu lagi esok hari.
5. Mata raishuu (Sampai jumpa minggu depan): Salam ini diucapkan pada saat berpisah dan akan bertemu lagi minggu berikutnya.
6. Mata raigetsu (Sampai jumpa bulan depan): Salam ini diucapkan pada saat berpisah dan akan bertemu lagi bulan berikutnya.
7.Mata ato de (Sampai jumpa nanti): Salam yang diucapkan pada saat berpisah dan akan segera bertemu kembali walau tidak tahu waktu bertemunya kapan.
Salam Lainnya
1. Ogenku desuka (Apa kabar): Salam yang diucapkan kepada seseorang yang sudah lama tidak bertemu atau sekadar menanyakan kabar kepada seseorang. Membalas salam ini bisa menggunakan salam yang cukup singkat, Hai, genki desu, jika sedang baik-baik saja atau Iie amari genki dewa arimasen, jika sedang tidak enak badan atau tidak baik-baik saja.
ADVERTISEMENT
2. Hajimemashite (Perkenalkan/apa kabar): Sapaan yang diucapkan untuk mengawali perkenalan.
3. Douzo yoroshiku (Mohon kerja samanya/senang berkenalan dengan anda): Sapaan yang diucapkan saat mengakhiri perkenalan. Dalam bentuk yang lebih sopan, bisa juga digunakan Douzo yoroshiku onegaishimasu.
4. Ohisashiburi desu ne (Lama tak jumpa ya): Salam yang diucapkan ketika bertemu seseorang yang telah lama tidak berjumpa. Bentuk yang lebih sopan adalah Gobusata shite imasu/Gobusatashite orimasu.
5. Gomen kudasai (Permisi): Salam ini diucapkan ketika bertamu di rumah orang.
Ilustrasi Selamat Pagi dalam Bahasa Jepang dan Sapaan Lainnya. Sumber: pexels.com/Evgeny Tchebotarev
Itulah penjelasan mengenai selamat pagi dalam bahasa Jepang dan ucapan salam lainnya. Semoga penjelasan ini bermanfaat bagi anda yang sedang mempelajari bahasa Jepang.(IND)