news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Soal Ulangan Harian Kelas 4 Tema 1 Subtema 1 dari Buku Tematik

Konten dari Pengguna
17 Desember 2020 11:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Mengerjakan Soal Ulangan Harian, Foto: Dok. freepik.com
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Mengerjakan Soal Ulangan Harian, Foto: Dok. freepik.com
ADVERTISEMENT
Soal ulangan harian kelas 4 tema 1 subtema 1 merupakan soal dari buku tematik, yang mengangkat subtema “Keberagaman Budaya Bangsaku” dan tema “Indahnya Kebersamaan”. Soal ulangan harian ini terdiri dari 25 soal pilihan ganda, 10 soal isian singkat, dan 5 soal uraian.
ADVERTISEMENT
Diharapkan soal ulangan harian ini dapat menjadi acuan untuk para orang tua dalam membimbing sang buah hati belajar di rumah. Dihimbau agar soal ulangan harian ini dapat digunaka secara bijak.

Soal Ulangan Harian Pilihan Ganda

A. Berilah Tanda Silang (X) pada Huruf A, B, C, atau D pada Jawaban yang Benar!
1. Keberagaman budaya di Indonesia harus disyukuri karena ….
a. Merupakan suatu kelemahan bangsa
b. Merupakan anugerah dari Tuhan
c. Menjadikan Indonesia negara adi kuasa
d. Membuat bangsa Indonesia ditakuti
2. Dalam menjaga keberagaman budaya yang dimiliki bangsa Indonesia maka kita harus menerapkan sikap ….
a. Menonjolkan budaya sendiri
b. Saling menghargai budaya daerah lain
c. Mencintai budaya luar daerah
ADVERTISEMENT
d. Mencari budaya yang terbaik
3. Contoh sikap tidak mau menghargai keberagaman yang ada seperti ….
a. Menonton pertunjukan budaya derah lain
b. Mencintai berbagai budaya daerah
c. Mau berteman hanya dengan satu suku
d. Menghargai budaya lain walau berbeda
4. Walau memiliki banyak keberagaman dan perbedaan, namun bangsa Indonesia tetap bersatu seperti dalam semboyan ….
a. Bhineka Tunggal Ika
b. Tut Wuri Handayani
c. Ing Ngarsa Sung Tuladha
d. Negara Kertagama
5. Berikut ini contoh keberagaman alat musik dari Indonesia, kecuali ….
a. Kendang
b. Tifa
c. Kecapi
d. Pianika
6. Ide utama yang dibahas dalam sebuah bacaan dinamakan ….
a. Judul
b. Tema
c. Gagasan pokok
d. Alur
ADVERTISEMENT
Perhatikan bacaan berikut untuk mengisi soal nomor 7 sampai dengan nomor 10!
Indonesia merupakan salah satu negara di dunia yang memiliki keberagaman budaya. Negara Indonesia memiliki banyak suku, banyak ras dan budaya yang sangat beragam. Salah satunya dikarenakan Indonesia merupakan negara kepulaun yang memiliki ribuan pulau. Pulau-pulau tersebut tersebar dari Sabang sampai merauke. Keberagaman budaya yang dimiliki bangsa Indonesia ini menjadi salah satu kekayaan bangsa Indonesia di mata dunia.
Keberagaman budaya bangsa Indonesia membuat negara ini menjadi negara yang memiliki banyak sekali kesenian daerah contohnya seperti tarian daerah, pertunjukan daerah, rumah adat daerah, senjata daerah dan alat musik daerah. Setiap daerah mempunyai ciri khas tersendiri dalam setiap keseniannya. Bahkan di setiap daerah tidak sedikit yang mempunyai beberapa kesenian daerah sekaligus. Kesenian-kesenian daerah tersebut masih terjaga hingga sekarang.
ADVERTISEMENT
Kesenian daerah di Indonesia sangat menarik sekali, contohnya adalah tarian-tarian yang berasal dari tiap daerahnya. Ada tari Bungong Jeumpa dari Aceh, tari Gambyong dan Jawa tengah, tari Kecak dari Bali, tari Kipas Pakarena dari Sulawesi Selatan, dan lain-lain banyak lagi. Contoh berikutnya adalah berupa pertunjukan daerah, seperti pertunjukan Reog dari Jawa Timur, pertunjukan Ketoprak dari Jawa Tengah, pertunjukan Lenong dari DKI Jakarta, pertunjukan Wayang Kulit dari Yogyakarta, petunjukan Makyong dari Riau, dan lain sebagainya. Demikian beberapa contoh kesenian daerah yang sangat menarik yang berasal dari Indonesia. Kesenian daerah yang disukai oleh penduduk lokal maupun dari wisatawan manca negara.
7. Gagasan pokok dari paragraf pertama adalah ….
a. Indonesia adalah salah satu negara terkaya di Dunia
ADVERTISEMENT
b. Indonesia kaya akan keberagaman budaya daerah
c. Budaya daerah Indonesia terbaik di dunia
d. Indonesia menjadi sumber keberagaman budaya di mata dunia
8. Contoh kesenian daerah di Indonesia menurut paragraf kedua adalah sebagai berikut, kecuali ….
a. Senjata daerah
b. Tarian daerah
c. Alat musik daerah
d. Pertunjukan daerah
9. Gagasan pokok pada paragraf ketiga adalah ….
a. Kesenian daerah di Indonesia disukai penduduk dunia
b. Kesenian daerah di Indonesia banyak berupa tarian daerah
c. Keseinan daerah di Indonesia seperti tarian dan pertunjukan sangat menarik
d. Tarian daerah dan pertunjukan daerah perlu dilestarikan penduduk Indonesia
10. Informasi yang tepat yang dapat diperoleh dari paragraf ketiga adalah ….
a. Pertunjukan Ketoprak berasal dari Jawa Barat
ADVERTISEMENT
b. Pertunjukan Lenong dari Aceh
c. Tari Reog berasal dari Jawa Timur
d. Tari Kecak berasal dari Bali
11. Bunyi berasal dari benda yang ….
a. Diam
b. Bercahaya
c. Bergerak
d. Panas
12. Benda-benda yang dapat menghasilkan bunyi dinamakan …..
a. Nada bunyi
b. Sumber bunyi
c. Frekuensi bunyi
d. Irama bunyi
13. Bunyi tidak dapat merambat melalui ….
a. Ruang hampa
b. Benda padat
c. Benda cair
d. Benda gas
14. Berikut ini adalah contoh sumber bunyi, kecuali ….
a. Alat musik
b. Pita suara
c. Sirine kendaraan
d. Lampu jalan
15. Tinggi rendahnya bunyi dinamakan ….
a. Irama
b. Nada
c. Not
d. Musik
16. Segi banyak adalah kurva tertutup yang dibatasi oleh ….
ADVERTISEMENT
a. Gambar
b. Titik
c. Tabel
d. Garis
17. Contoh benda di sekitar kita yang berbentuk segiempat adalah ….
a. Papan tulis
b. Roda sepeda
c. Ubin lantai
d. Terompet
18. Sarang lebah adalah contoh segi banyak berupa ….
a. Segitiga
b. Segienam
c. Segiempat
d. Segidelapan
19. Manfaat segi banyak dalam kehidupan sehari-hari contohnya adalah ….
a. Membuat manusia mudah membuat huruf
b. Membuat manusia mudah membuat bentuk bangunan
c. Membuat manusia mudah menggunakan tali
d. Mempercepat pembuatan makakan
20. Segi banyak beraturan adalah segi banyak yang mempunyai …… dan ….. yang sama besar.
a. Sudut dan lebar
b. Panjang dan lebar
c. Sisi dan sudut
d. Luas dan keliling
ADVERTISEMENT
21. Sarang lebah merupakan termasuk segi banyak ….
a. Tidak beraturan
b. Beraturan
c. Segiempat
d. Segi tak terhingga
22. Berikut ini dalah contoh permainan tradisional yang ada di Indonesia, kecuali ….
a. Benteng-bentengan
b. Game Online
c. Gobak sodor
d. Petak Umpet
23. Indonesia adalah negara yang terdiri dari …. bangsa.
a. Sedikit suku
b. satu suku
c. Jutaan suku
d. Banyak suku
24. Keberagaman yang dimiliki negara kita bukanlah sebuah kelemahan, namun bisa menjadi suatu ….
a. Kekayaan bangsa
b. Kekurangan bangsa
c. Dasar negara
d. Alat berdebat
25. Santi berasal dari daerah yang mempunyai tarian daerah yaitu Gambyong dan memiliki rumah adat Joglo. Daerah asal Santi adalah ….
ADVERTISEMENT
a. Jawa timur
b. Nusa Tenggara Timur
c. Sulawesi Utara
d. Jawa Tengah

Soal Ulangan Harian Isian Singkat

B. Jawablah Pertanyaan-Pertanyaan Berikut Ini Dengan Benar!
1. Rendang, Lumpia, Ketoprak dan Gudeg adalah contoh keberagaman budaya Indonesia dalam bidang ….
2. Angklung adalah alat musik yang berasal dari daerah ….
3. Informasi yang berupa tambahan uraian dari gagasan pokok dinamakan ….
4. Tidak adanya toleransi dan rasa saling menghormati perbedaan atas keberagaman budaya dari daerah lain bisa menyebabkan ….
5. Suling dan saluang adalah alat musik daerah yang menghasilkan bunyi dengan cara ….
6. Arti Bhineka Tunggal Ika adalah ….
7. Selalu menghargai berbagai perbedaan budaya daerah lain akan dapat menjaga ….
ADVERTISEMENT
8. Tari Saman berasal dari provinsi ….
9. Pentingnya kita menjaga persatuan dan kesatuan agar bangsa ini tetap ….
10. Segi banyak tak beraturan adalah segi banyak yang tidak mempunyai ….

Soal Ulangan Harian Uraian

C. Jawablah Pertanyaan-Pertanyaan Berikut ini Dengan Benar!
1. Sebutkan keberagaman-keberagaman budaya bangsa Indonesia!
2. Sebutkan 10 nama-nama alat musik daerah beserta daerah asalnya!
3. Sebutkan contoh bangun yang termasuk segi banyak beraturan!
4. Sebutkan cara menjaga kerukunan dalam keberagaman budaya bangsa Indonesia!
5. Sebutkan 10 alat musik beserta cara memainkannya!
(RYFA)