Teks Editorial dan Jenisnya

Konten dari Pengguna
7 Desember 2020 20:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Teks Editorial. Sumber: Beyondprint
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Teks Editorial. Sumber: Beyondprint
ADVERTISEMENT
Teks editorial yang sering kali kita temukan dalam surat kabar langganan yang menjadi bacaan favorit kita ini ternyata memiliki beberapa jenis yang seharusnya kita ketahui. Teks editorial mengambil peran penting dalam bagian surat kabar. Mari kita ketahui lebih dalam apa itu teks editorial surat kabar dan apa saja jenisnya dalam artikel ini.
ADVERTISEMENT

Teks Editorial: Isi dan Jenis Teks Editorial

Dalam sebuah surat kabar atau koran biasanya berisi berbagai macam jenis artikel dan informasi terkini yang selalu kita cari tahu. Dalam surat kabar ternyata tak hanya berisi berita yang menyajikan laporan liputan terhadap suatu kejadian saja. Pada surat kabar, ternyata juga menyajikan artikel yang berisi pendapat atau opini yang ditulis oleh pemimpin redaksi mengenai suatu kejadian terkini yang sedang ramai dibahas. Artikel yang berisi opini atau pendapat yang ditulis pemimpin redaksi surat kabar itu yang disebut teks editorial.
Dalam teks editorial tentu banyak sekali hal yang dikaji dan dibahas seperti isu atau masalah aktual yang membahas masalah politik, sosial, maupun masalah ekonomi yang berkaitan dengan politik. Teks editorial biasanya akan muncul secara rutin di kolom khusus yang disediakan dalam surat kabar.
ADVERTISEMENT
Meskipun teks editorial berisi opini atau pendapat, namun dalam penulisannya tidak bisa sembarangan. Penulisan pendapat atau opini harus dilengkapi dengan fakta, bukti dan argumen yang logis. Penulisan teks editorial juga memerlukan kajian panjang terhadap suatu masalah isu. Biasanya teks editorial digunakan untuk mengkritik sesuatu atau memberikan pandangan baru terhadap sesuatu hal yang terjadi dan ramai dibahas.
Teks editorial terbagi menjadi tiga jenis yaitu interpretative editorial, ontroversial editorial, dan explanatory editorial. Untuk teks editorial jenis Interpretative editorial, artikel editorial ini bertujuan untuk menjelaskan isu dengan menyajikan fakta dan figur untuk memberikan pengetahuan kepada pembaca.
Jenis teks editorial lainnya adalah Controversial editorial. Teks editorial ini ditulis dengan tujuan untuk meyakinkan pembaca pada keinginan atau menumbuhkan kepercayaan pembaca terhadap suatu isu. Dalam editorial ini biasanya pendapat yang berlawanan akan digambarkan lebih buruk.
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk explanatory editorial, teks editorial ini menyajikan masalah atau suatu isu agar dinilai oleh pembaca. Biasanya teks editorial ini bertujuan untuk mengidentifikasi suatu masalah dan membuka mata masyarakat untuk memperhatikan suatu isu lebih dalam dan mengajak pembaca untuk lebih kritis terhadap suatu masalah atau isu yang sedang terjadi.
Itulah ulasan tentang isi dan jenis-jenis teks editorial yang dapat Anda pahami untuk menambah wawasan tentang artikel dan teks. Tuliskan informasi lainnya yang ingin Anda ketahui di kolom komentar, ya! Selamat menambah wawasan! (AA)