Konten dari Pengguna

Tembang Dolanan: Pengertian, Jenis, Ciri-ciri, dan Contohnya

9 Desember 2021 6:16 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Tembang Dolanan Yaiku Tembang sing Lumrahe di Tembangake Bocah-bocah Nalika Dolanan, Foto: wahyu widiatmoko via pexels.com
zoom-in-whitePerbesar
Tembang Dolanan Yaiku Tembang sing Lumrahe di Tembangake Bocah-bocah Nalika Dolanan, Foto: wahyu widiatmoko via pexels.com
ADVERTISEMENT
Akhir-akhir ini tembang dolanan yang merupakan kekayaan budaya dari Jawa Timur dan Jawa Tengah kembali menjadi trend di khalayak umum. Pengertian tembang dolanan yaiku salah sijine tembang sing lumrahe di tembangake bocah-bocah nalika dolanan.
ADVERTISEMENT
Artinya: tembang dolanan adalah lagu yang dinyanyikan di dalam suatu permainan tertentu. Di dalam tembang dolanan terdapat pengajaran moral spiritual yang diperuntukkan bagi generasi muda.
Penyampaiannya sangat menyenangkan karena diiringi tarian dan permainan. Dengan begitu, nasihat yang disampaikan di dalam tembang dolanan lebih mudah diterima daripada nasihat di dalam kalimat biasa.

Tembang Dolanan Yaiku Tembang sing Lumrahe di Tembangake Bocah-bocah Jawa Nalika Dolanan

Tembang Dolanan Yaiku Tembang sing Lumrahe di Tembangake Bocah-bocah Nalika Dolanan, Foto: Victoria_Borodinova via Pixabay.com
Melansir buku MODEL LENONG LAGU DOLANAN BERBANTUAN MEDIA WAYANGTA, Dra. Nanik Suratmi, M.Pd., (2021:13), tembang dolanan berasal dari dua kata di dalam bahasa Jawa, yakni: tembang dan dolanan.
Tembang adalah puisi Jawa yang disampaikan menggunakan nada-nada atau titi laras dan irama. Sedangkan dolanan berarti permainan.
Jadi, tembang dolanan adalah lagu yang dinyanyikan anak-anak saat bermain bersama.
ADVERTISEMENT
Jika pada zaman sekarang, anak-anak kebanyakan bermain online game sendiri di dalam kamar, maka lain halnya dengan anak-anak di zaman dahulu. Mereka suka bermain bersama baik pada siang maupun malam hari.
Saat bermain, mereka juga bernyanyi dan menari. Nah, nyanyian yang dilantunkan disebut sebagai tembang dolanan.

Ciri-ciri Tembang Dolanan

Kamu bisa mengenali suatu tembang dolanan dari ciri-ciri berikut:

Jenis-jenis Tembang Dolanan

Tembang dolanan dapat disesuaikan dengan permainan yang sedang dimainkan. Maka dari itu, terdapat 2 jenis tembang dolanan, yakni:
Tembang dolanan gagrag lawas adalah jenis tembang dolanan yang tidak diketahui nama pengarangnya dan bersifat klasik, sehingga makna lagunya sulit ditebak. Beberapa contohnya: Pendhisil, Wajibe Dadi Murid, Jaranan, dan Lir-Ilir.
ADVERTISEMENT
Kemudian ada tembang dolanan gagrak anyar yang merupakan model baru dengan makna yang mudah dipahami dan identitas pengarang yang diketahui.
Tembang dolanan gagrag anyar sendiri diciptakan belum terlalu lama, yakni di abad ke-20 (tahun 1900-an). Beberapa contohnya: Gugur Gunung karya Ki Narto Sabdo, Solo Berseri dan Mas Sopir karya Ki Anom Suroto, dan Wonogiri Sukses karya Sarwanto, S. Kar.

Contoh Tembang Dolanan

Berikut ini adalah beberapa contoh tembang dolanan lengkap dengan liriknya masing-masing:
Tembang Dolanan Kupu Kuwi
Kupu kuwi tak cekele (incupe)
Mung abure ngewuhake
Ngalor ngidul
Ngetan bali ngulon
Mrana mrene ing saparan paran
Mencok cegrok mlabur bleber (Sapa bisa ngicupake)
Mentas mencok cegrok
ADVERTISEMENT
Banjur (nuli) mabur bleber
Tembang Dolanan Jamuran
Jamuran yo gawe gethuk
Jamur opo yo gawe gethok
Jamur gajah berjijih sak ara-ara
Siro mbadhe jamur opo?
Tembang Dolanan Gajah Gajah
Gajah-gajah kowe tak kandani jah
Mata kayo laron
Kuping ilir-ilir amba-amba
Kathik nganggo tlate
Buntut cilik tansah kopat kapit
Sikil kaya bumbung
Sasolahmu megang-mengung
Tembang dolanan manakah yang menjadi favoritmu? (BRP)