Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
Terjemahan Bahasa Sunda Video Viral Odading Mang Oleh
17 September 2020 3:36 WIB
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sudah nonton viral endorsement odading Mang Oleh, dan penasaran dengan terjemahan bahasa Sunda yang dipergunakan?
ADVERTISEMENT
Kamu enggak sendiri. Banyak netizen ingin tahu, apa yang dikatakan oleh si bapak dalam video viral tersebut. Tak heran sih, karena si bapak berceloteh dalam bahasa Sunda, sedangkan banyak orang tak mengerti bahasa Sunda.
Lagi pula, apa itu odading?
Buat kamu yang belum pernah kenalan--bahkan mendengar--dengan odading. Odading adalah sebutan masyarakat Sunda untuk roti bantal. Kalau di Jawa Tengah, odading sering disebut dengan bolang-baling, atau roti goreng. Odading ini beda dengan cakue, yang juga sama-sama dijual oleh Mang Oleh.
Sebenarnya, roti goreng atau bolang-baling ini makanan yang umum dijumpai di semua tempat, terutama di Pulau Jawa. Rasanya ya enak, ada manis ada gurih, dan yang pasti, ini makanan yang sangat ramah di kantong.
ADVERTISEMENT
Jadi, apa sebenarnya yang dikatakan oleh si bapak viral odading Mang Oleh ini sebenarnya? Ini dia terjemahan bahasa Sunda ke bahasa Indonesia.
Bahasa Sunda:
Odading Mang Oleh, mmm ....
Rasanya seperti Anda menjadi Iron Man
Belilah odading Mang Oleh
Didieu, karena lamun teu ngadahar odading Mang Oleh maneh teu gaul jeung aing
Lain balad aing gobl*g
Ikan hiu makan aaaaaa tomat!
Goblo* lamun teu kadieu!
Odading Mang Oleh, rasanya an*ing banget!
Terjemahan bahasa Indonesia:
Odading Mang Oleh, mmm ....
Rasanya seperti Anda menjadi Iron Man
Belilah Odading Mang Oleh
Di sini, karena kalau tidak makan odading Mang Oleh, kamu tidak gaul bareng saya
Bukan pasukan saya, goblo*!
Ikan hiu makan tomat!
ADVERTISEMENT
Goblo* kalau tidak datang ke sini!
Odading Mang Oleh, rasannya an*ing banget
Banyak orang geli mendengar dan melihat cara si bapak mengendorse odading Mang Oleh ini. Bahkan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, juga ikut mempostingnya di akun Instagram pribadi beliau, dengan sedikit pesan, agar bahasanya diperhalus karena bisa ditonton juga oleh anak-anak. Beliau sempat mendatangi Mang Oleh, dan kemudian memberi hadiah berupa handphone loh! Wah!
Jadi, kamu sudah coba mencicip odading Mang Oleh belum? (carra)