Thank You Drama Korea Lawas yang Mengisahkan Anak Pengidap AIDS

Konten dari Pengguna
1 Desember 2020 13:39 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Poster Drama Korea Thank You. Sumber: Id.wikipedia.org
zoom-in-whitePerbesar
Poster Drama Korea Thank You. Sumber: Id.wikipedia.org
ADVERTISEMENT
Thank You merupakan judul Drama Korea yang pernah tayang di MBC pada tahun 2007. Serial ini memiliki total 16 episode yang tayang sejak tanggal 21 Maret 2007 sampai dengan tanggal 10 Mei 2007.
ADVERTISEMENT

Sinopsis Thank You

Drama Korea ini mengisahkan seorang anak yang mengidap AIDS karena kesalahan dari seorang dokter. Dokter tersebut bernama Min Gi Seo (Jang Hyuk) yang merupakan dokter bedah terhebat dan memiliki kekasih yang bernama Cha Ji Min (Choi Gang Hee). Gi Seo pernah berupaya membantu Ji Min dan melakukan pembedahan, tetapi gagal. Sebab kanker pankreas Ji Min telah menyebar dan tidak bisa diatasi lagi.
Di sisa usianya, sosok Cha Ji Min berusaha untuk memulihkan kesalahan masa lalu Min Gi Seo pada seorang anak yang bernama Lee Bom (Seo Shin Ae). Lee Bom menderita penyakit AIDS karena kesalahan Gi Seo sebagai seorang dokter.
Cha Ji Min pun pergi dengan kapal dan membawa boneka dengan tujuan untuk mengucapkan maaf kepada Lee Bom. Namun, ia tak sanggup mengucapkan maaf padanya. Kemudian, secara tidak sengaja Cha Ji Min justru bertemu dengan Lee Bom dan ibunya saat ia dalam perjalanan pulang dengan menggunakan kapal.
ADVERTISEMENT
Ternyata, Lee Bom pun adalah seorang anak yang malang. Ibunya pernah ditinggalkan oleh Sang Ayah dalam keadaan mengandung. Sang Ayah pun tak tahu bahwa Ibu Lee Boom, Lee Yong Shin sedang mengandung. Sang Ayah yang bernama Choi Suk Hyun meninggalkan Lee Yong Shin karena keluarganya tak menyetujui jika ia berhubungan dengan keluarga Lee.
Mengetahui kondisi Lee Bom dan keluarganya, dokter Min Gi Seo pun memutuskan untuk tinggal bersama Bom. Bagaimana kelanjutan kisah Min Gi Seo, Lee Bom, Cha Ji Min, dan keluarga Lee Yong Shin? Saksikan Drama Korea Thank You di situs nonton film resmi, ya! (AA)