Tujuan dan Fungsi Perencanaan Produksi Barang

Konten dari Pengguna
18 Maret 2021 18:34 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Update tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
sumber: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
sumber: pixabay
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Optimasi Perencanaan Produksi pada Kombinasi Produk dengan Metode Linear Programming yang ditulis oleh Didi Pianda (2018: 10), perencanaan produksi merupakan perencanaan tentang apa dan berapa produksi yang akan diproduksi oleh perusahaan dalam satu periode yang akan datang. Secara lengkap, perencanaan produksi dapat didefinisikan sebagai proses untuk memproduksi barang-barang pada suatu periode tertentu yang diramalkan atau dijadwalkan melalui pengorganisasian sumber daya, seperti tenaga kerja, bahan baku mesin, dan peralatan lainnya.
ADVERTISEMENT
Perencanaan produksi dapat dibagi menjadi dua, yaitu penentuan kegiatan produksi yang dilakukan dalam jangka waktu satu tahun mendatang atau kurang (perencanaan produksi jangka pendek) dan penentuan tingkat kegiatan produksi lebih dari satu tahun (perencanaan produksi jangka panjang).
Secara umum, fungsi perencanaan produksi adalah sebagai bagian dari perencanaan dan pengendalian aliran material ke dalam, di dalam, dan keluar pabrik, sehingga tujuan perusahaan yaitu posisi keuntungan optimal dapat dicapai.

Fungsi Perencanaan Produksi Barang

Berikut tujuan dan fungsi perencanaan produksi barang terhadap rencana strategis perusahaan:
1. Fungsi perencanaan produksi barang
• Menjamin rencana penjualan dan rencana produksi konsisten terhadap rencana strategis perusahaan
• Sebagai alat ukur performansi proses perencanaan produksi
• Menjamin kemampuan produksi konsisten terhadap rencana produksi
ADVERTISEMENT
• Memonitor hasil produksi aktual terhadap rencana produksi dan membuat penyesuaian
• Mengatur persediaan produk jadi untuk mencapai target produksi dan rencana strategis
• Mengarahkan penyusunan dan pelaksanaan jadwal induk produksi
2. Tujuan perencanaan produksi barang
• Meramalkan permintaan produk yang dinyatakan dalam jumlah produk sebagai fungsi dari waktu
• Menetapkan jumlah saat pemesanan bahan baku serta komponen secara ekonomis dan terpadu
• Menetapkan keseimbangan antara tingkat kebutuhan produksi, teknik pemenuhan pesanan, serta memonitor tingkat persediaan produk jadi setiap saat.
• Membandingkan perencanaan produksi dengan rencana persediaan
• Melakukan revisi atas rencana produksi pada saat yang ditentukan
• Membuat jadwal produksi, penugasan,pembebanan mesin dan tenaga kerja yang terperinci sesuai dengan ketersediaan kapasitas dan fluktuasi permintaan pada suatu periode.
ADVERTISEMENT
Sekian tujuan dan fungsi perencanaan produksi barang terhadap rencana strategis perusahaan untuk menambah wawasan kamu, semoga bermanfaat! (CL)