30 Tahun, Pria Ini Tak Tahu Ganjal Pintu yang Dipakai Ternyata Batu Meteor

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
1 Desember 2021 13:37 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Batu meteorit dijadikan ganjalan pintu. Foto: istimewa.
zoom-in-whitePerbesar
Batu meteorit dijadikan ganjalan pintu. Foto: istimewa.
ADVERTISEMENT
Mengganjal sebuah pintu dengan batu biasa mungkin adalah hal wajar. Tapi bagaimana jika batu yang digunakan adalah sebongkah kecil meteorit seharga miliaran rupiah?
ADVERTISEMENT
Kaget. Itu yang dirasakan seorang pria di Michigan, Amerika Serikat. Dia telah menggunakan batu meteorit itu sebagai ganjelan pintu selama 30 tahun lebih dan memiliki harga mencapai Rp1,5 miliar.
Dikutip dari 12 News, pria yang tak mau disebutkan namanya itu membeli sebuah lahan pertanian di Edmore pada 1988, sekitar 30 mil barat daya Mount Pleasant.
Salah satu kesepakatan antara pria dengan penjual lahan adalah batu meteorit. Batu itu warisan dari sang ayah yang diklaim jatuh dari langit pada suatu malam di tahun 1930-an.
Karena tak percaya begitu saja, pria tersebut menggunakan batu tersebut sebagai ganjalan pintu sejak 1988.
Namun kecurigaan terhadap itu baru terkuak ketika 30 tahun kemudian pria tersebut mendatangi seorang profesor dan ahli geologi dari Universitas Central Michigan, Mona Sirbescu pada 2018.
ADVERTISEMENT
Mona Sirbescu kemudian menelitinya dan meyakini bahwa batu itu merupakan meteorit. Menurutnya bahkan batu tersebut sangat berharga yang dia pernah pegang seumur hidup. Berharga secara sains dan ekonomi.
Setelah melakukan uji coba, Mona Sirbescu menemukan bahwa batu meteor tersebut tersusun dari 88 persen nikel besi dan 12 persen nikel yang jarang ditemukan di bumi.
Dia menaksir harga batu meteorit tersebut senilai US$100 ribu atau sekitar Rp1,5 miliar.
Kisah ini kemudian dibagikan oleh akun @news.statement di Instagram dan mendapat respons dari warganet.
"Kaya mendadak," ujar @hanzy_2d.
"Njir si bapa tahan juga ya sama pintu rusak 30 thn," ucap @makgaming_id.
"Jir meteor buat ganjal pintu," timpal @uzannn.12. (ace)