Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.99.1
3 Ramadhan 1446 HSenin, 03 Maret 2025
Jakarta
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna
Azan untuk Tunarungu Dikumandangkan Pakai Bahasa Isyarat, Sudah Pernah Lihat?
29 Desember 2021 14:45 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Aksi pemuda itu pertama kali dibagikan oleh akun Twitter @bagofair pada Jumat (24/12/2021). Hal itupun menarik perhatian jemaah hingga mengabadikannya dengan video. Terlebih, momen itu jarang terjadi di sejumlah masjid di Tanah Air.
"Baru lihat ada yang live translate azan ke bahasa isyara t," bunyi keterangan postingan.
Dalam video berdurasi 19 detik tersebut memperlihatkan seorang pemuda memakai kopiah berdiri menghadap jemaah dengan melakukan hal tak biasa. Ia terlihat memperagakan bahasa isyarat kepada jemaah kaum tunarungu.
Kata per kata hingga nada dari azan tersebut terlihat diperagakan oleh pemuda itu. Mulai dari awal hingga akhir, ia tampak sangat paham seluruh bahasa isyarat dalam azan tersebut untuk membantu kaum disabilitas menjalankan salat dengan benar.
ADVERTISEMENT
Hal itulah yang menyebabkan jemaah di masjid tersebut salah fokus melihat pemuda itu. Mereka terlihat memperhatikan setiap gerakan yang dibuat oleh pemuda yang bersangkutan saat azan berkumandang di masjid itu.
Peristiwa yang diketahui terjadi di Masjid Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga Yogyakarta tersebut sontak menjadi sorotan di media sosial terutama di Twitter. Pasalnya, banyak yang belum mengetahui azan ternyata bisa diterjemahkan menjadi bahasa isyarat untuk membantu kaum disabilitas di masjid kampus tersebut.
Tak ayal, banyak warganet yang terheran-heran dengan pemuda itu saat menerjemahkan azan menjadi bahasa isyarat untuk kaum disabilitas. Sebab, hal itu dianggap jarang terjadi di masjid-masjid di Tanah Air.
Kendati demikian, publik di dunia maya tetap memuji masjid tersebut yang memfasilitasi kaum disabilitas terutama tunarungu agar menjalankan salat dengan benar menggunakan bahasa isyarat. Meski hal itu dianggap sulit, namun publik kagum dengan pemuda yang menerjemahkan azan ke bahasa isyarat.
ADVERTISEMENT
Kini, video yang memperlihatkan pemuda menerjermahkan azan ke bahasa isyarat tersebut telah ditonton lebih dari 200 ribu kali. Bahkan, para warganet me-retweet sebanyak 3.208 dan disukai 14.700 pengguna Twitter.
"Mungkin takmir nggak bisa notice mana jemaah yang tunarungu. Tapi itu niatnya ya untuk inklusifitas semata. Sok tahu aku nih ya, mau ada jamaah tunarungu atau enggak, takmir akan selalu menyediakan JBI, jadi ibaratnya di masjid ini semua kalangan bisa terangkul," tulis @ohmynarnia.
"Baru tahu juga meskipun tiap salat jumat di masjid kampus UIN Jogja, soalnya kalau solat jumat saya di lantai 2, di pojokan tidur," sahut @RIDHO_matsumoto.
"Kenapa enggak pakai subtitle aja, ya?," lanjut @detohlikaatapoh. (fre)