Konten dari Pengguna

Cerita Petani Selamat Usai Gigit Balik Ular Kobra yang Menggigitnya

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
12 Januari 2022 10:15 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi ular Kobra. Foto: Shutterstock.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi ular Kobra. Foto: Shutterstock.
ADVERTISEMENT
Ular menjadi salah satu hewan yang ditakuti kebanyakan manusia. Apalagi jika ular tersebut dikenal memiliki racun mematikan, misalnya ular kobra, lalu menggigit manusia maka akibatnya bisa mendatangkan kematian.
ADVERTISEMENT
Namun, itu tidak berlaku bagi seorang pria bernama Mohammed Salmodin. Petani asal Nepal ini justru selamat setelah menggigit balik kobra yang menggigitnya, dikutip dari BBC.
Cerita ini bermula ketika, Salmodin tengah berada di ladang dekat desa tempat tinggalnya di wilayah tenggara Kathmandu. Saat asyik bekerja di ladang itu, Salmodin dikejutkan dengan kedatangan seekor kobra.
Sekonyong-konyong ular itu kemudian menyerang Salmodin dan mematuk kakinya. Ular kobra berwarna putih itu berusaha kabur usai mematuk Salmodin.
Salmodin pun kaget dan marah. Sebelum lebih jauh, dia kemudian dengan cepat menangkap ular tersebut lalu menggigitnya sampai mati.
Salmodin beralasan bahwa saat itu dia bisa saja membunuh ular kobra tersebut dengan tongkat atau alat lainnya. Namun, dia justru ingin membalas dendam dengan cara menggigitnya balik.
ADVERTISEMENT
Meski demikian, Salmodin tetap pergi ke sebuah klinik di desanya untuk mendapat perawatan. Ajaibnya, keesokan harinya dia sudah dinyatakan pulih dan diperbolehkan pulang.
Diketahui, Nepal memiliki berbagai macam ular berbisa dan non-berbisa, yang sangat aktif, khususnya selama musim hujan. Di negara itu terdapat python batu India dan King Cobra yang mematikan.
Dari statistik yang dihimpun berbagai sumber menunjukkan terdapat 20 ribu kasus gigitan ular di Nepal per tahun dan menyebabkan rata-rata 1.000 kematian. Hampir semuanya dilaporkan terjadi di wilayah selatan.
Sementara Kobra yang menggigit Salmodin merupakan ular yang paling sering menyumbang mayoritas kematian.
Kisah Salmodin ini mendapat beragam respons warganet usai diposting oleh akun @catatanunik di Instagram.
"Mungkin pas ular gigit racunnya keluar di luar bukan di dalam," kata @randesfzn.
ADVERTISEMENT
"Racun dari bapaknya lebih berbahaya dari racun ular," celetuk @arul_rivai90.
"Ternyata benar manusia lebih berbahaya dari makhluk hidup lainnya," timpal @agustrisma_. (ace)