Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Kisah Skydiver Jatuh dari Ketinggian 4,4 Km, Selamat Berkat Ratusan Semut Api
4 Februari 2022 16:29 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Hampir semua orang yang jatuh ke bumi dari ketinggian ribuan meter bisa dipastikan tak akan selamat. Sekalipun ada yang selamat, mungkin hanya mukjizat Tuhan yang bisa menyelamatkannya.
ADVERTISEMENT
Joan Murray mungkin satu dari sedikit orang yang berhasil selamat ketika tubuhnya terjun bebas dari ketinggian belasan ribu kaki. Dikutip dari History of Yeseterday, Murray berhasil selamat karena dia jatuh di kerumunan ratusan, bahkan ribuan semut api di tanah.
Murray merupakan seorang skydiver asal Amerika Serikat. Perempuan yang tinggal Charlotte, North Carolina ini merupakan seorang eksekutif untuk Bank of America.
Kejadian ajaib itu terjadi pada 25 September 1999 silam. Ia melakukan aksi terjun payung dari ketinggian 14.500 kaki atau sekitar 4.400 meter (4,4 kilometer).
Murray yang saat itu berusia 47 tahun sudah memiliki segudang pengalaman dalam olahraga skydiving ini. Namun pada 25 September itu bukan hari keberuntungannya.
Saat dia melompat dari pesawat dan beberapa saat kemudian parasutnya gagal terbuka karena malfungsi. Kerusakan pada alat pembuka parasutnya itu membuat tubuh Murray terjun bebas ke bumi dengan kecepatan sekitar 136 km/jam tanpa alat pengaman sama sekali.
ADVERTISEMENT
Ironisnya, tubuh Murray terjun bebas ke area yang terbuka. Tubuhnya menghujam tanah lapang dengan keras. Murray langsung tak sadarkan diri dengan beberapa tulang dari kepala sampai kaki patah.
Saat tim penyelamat datang, tubuh Murray tergeletak di tanah dengan dikerubungi ratusan semut api yang menggigitnya. Tim kemudian membawanya ke UGD.
Dokter kemudian memeriksa tubuh Murray dan menemukan ada 200 luka gigitan semut api di tubuhnya. Meski koma hampir 2 minggu, Murray akhirnya berangsur pulih dan sadar.
Dokter menganalisa bahwa sebuah mukjizat, Murray masih bisa bertahan hidup usai jatuh dari ketinggian belasan ribu kaki. Mukjizat itu datang lewat gigitan ratusan semut api menyelamatkan Murray dari kematian. Sebab gigitan itu membuat produksi adrenalin Joan terus terangsang yang membuatnya tetap hidup.
ADVERTISEMENT
Meski mengalami kejadian yang sangat mengerikan dan berhasil selamat, namun Murray tak kapok. Dua tahun setelah kejadian itu ia pun kembali melakukan terjun bebas.
Kisah Murray ini diposting kembali oleh akun @sekolahnesiaa di Instagram dan mendapat respons beragam dari warganet.
"Memang cara Tuhan menyelamatkan hambanya sulit untuk kita duga dan kita prediksi."
"Dibalik MUSIBAH.. ada HIKMAH." (ace)