Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Kupi Khop, Kopi Unik Terbalik Asal Aceh yang Jadi Sorotan Dunia
21 September 2022 11:57 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Sebuah kopi berasal dari Aceh bernama Kupi Khop baru-baru ini menjadi sorotan dunia . Pasalnya, kopi tersebut memiliki ciri khas unik, yakni diminum dalam keadaan gelasnya terbalik.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Oddity Central, minuman yang juga dikenal sebagai kopi terbalik itu berasal dari Kota Meulaboh, Pesisir Pantai Barat Aceh. Seperti namanya, kopi tersebut dinikmati dengan cara terbalik menggunakan sedotan.
Cara penyajiannya membuat kopi tersebut dinilai patut dicoba. Bahkan untuk yang tidak biasanya menikmati kopi,.bisa mencoba Kupi Khop untuk setidaknya dibagikan ke sosial media seperti Instagram.
Seperti yang diketahui, bermacam gimik bermunculan di tiap kedai sejalan dengan melejitnya tren kopi. Namun, Kupi Khop lebih dari sekadar gimik karena kini telah tercatat sebagai Warisan Budaya Takbenda (WBT) Kabupaten Aceh Barat.
ADVERTISEMENT
Mengutip situs resmi Kemenkeu, tepatnya pada 2019, Pemerintah Kabupaten Aceh Barat mendeklarasikan Kupi Khop sebagai WBT Kabupaten Aceh Barat. Artinya, kopi uni itu jadi aset tak berwujud atau intangible asset bagi masyarakat khususnya di Provinsi Aceh.
Sejarahnya sendiri sudah ada sejak beberapa abad lalu. Menyajikan kopi secara terbalik sebelumnya memanglah tidak lazim. Semua baru bermula dari seorang nelayan asal Aceh yang ingin mengopi sambil mancing.
Karena tak mau kopi dingin, sementara harus ditinggal mencari ikan, nelayan itu akhirnya membalik gelas kopinya. Nah, dari sana, tak hanya kopi bisa hangat lebih lama, tetapi juga menghindari debu, serangga, dan kotoran lain.
Jadi, bagaimana cara menikmati kopinya? Mudah saja, tinggal memanfaatkan sedotan yang ada. Selipkan sedikit sedotan tersebut di gelas yang terbalik, kemudian tiup perlahan. Nantinya, tiupan akan menghasilkan kopi keluar sedikit-sedikit.
ADVERTISEMENT
Ketika genangan muncul di sekitar gelas, gunakan untuk menyedot kopi. Bisa juga diseruput langsung di piringnya. Ulangi saja proses tersebut sampai kopi habis. (bob)