Penyelamatan Dramatis Bocah Terjebak di Dalam Mobil, Sempat Dikira Meninggal

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
5 Mei 2021 12:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Viral momen menegangkan penyelamatan bocah di Malaysia terjebak di dalam mobil. (Foto: Facebook/@Sukan Star TV)
zoom-in-whitePerbesar
Viral momen menegangkan penyelamatan bocah di Malaysia terjebak di dalam mobil. (Foto: Facebook/@Sukan Star TV)
ADVERTISEMENT
Momen seorang bocah perempuan di Malaysia terjebak di dalam mobil jadi sorotan di media sosial terutama di Facebook. Terlebih, bocah tersebut sempat dianggap meninggal karena tidak menggubris warga yang telah menggedor-gendor kaca mobil.
ADVERTISEMENT
Momen penyelamatan itu dibagikan oleh akun Facebook Sukan Star TV, Minggu (25/4/2021). Dalam video itu, para warga tampak khawatir dengan kondisi bocah tersebut yang terjebak di dalam mobil saat sang ibu pergi ke toko. Apalagi, bocah itu terlihat memakai masker hingga sempat dianggap telah meninggal.
Dari proses penyelamatan itu, para warga tampak mencoba membangunkan bocah tersebut. Melihat hal itu, sang ibu terlihat menangis sambil menggedor-gedor kaca mobil agar putrinya tersebut terbangun.
Beberapa warga lainnya tampak menggoyang-goyang mobil berharap bocah itu terbangun. Akan tetapi, bocah tersebut tetap tidak bergerak hingga sempat diduga telah meninggal dunia. Terlebih, bocah itu juga memakai masker yang membuat dirinya sulit bernapas apalagi di dalam mobil.
Viral momen menegangkan penyelamatan bocah di Malaysia terjebak di dalam mobil. (Foto: Facebook/@Sukan Star TV)
"Woi, bangun oiii. Digoyang pun, dia tak mau bangun. Masih bernapas ini? Ayo goyang lagi, goyang lagi. Sudah bangun. Ya, Allah, bangun," ucap para warga dan sang ibu yang terus menggedor-gedor kaca mobil untuk membangunkan putrinya.
ADVERTISEMENT
Untungnya, setelah melakukan berbagai usaha, bocah itupun menunjukkan tanda-tanda belum meninggal. Sontak, para warga pun kembali menggoyang mobil dan menggedor-gedor pintu agar bocah tersebut terbangun.
Hingga akhirnya, ia pun bangun dan terlihat kebingungan saat melihat banyak orang telah mengelilingi mobil tersebut. Warga pun berteriak dan kembali menggedor kaca mobil agar bocah itu membuka pintu. Di satu sisi, sang ibu tampak menangis karena khawatir dengan putrinya itu.
Viral momen menegangkan penyelamatan bocah di Malaysia terjebak di dalam mobil. (Foto: Facebook/@Sukan Star TV)
"Sudah bangun. Buka pintu. Dek, buka pintu. Buka pintu, buka pintu. Dia pun tak tahu. Hei, hei, ini tarik. Buka cermin," ucap para warga dan sang ibu saat menyuruh bocah itu segera membuka pintu mobil.
Dalam video berdurasi 1 menit 47 detik tersebut, bocah itu tampak kebingungan cara membuka pintu mobil. Namun, menurut keterangan warganet, bocah itu selamat setelah berhasil membuka pintu mobil berwarna silver tersebut.
ADVERTISEMENT
Momen penyelamatan bocah itu sempat viral dan ramai diperbincangkan. Para warganet menyalahkan sang ibu karena dianggap teledor dengan meninggalkan putrinya di dalam mobil sendirian.
"Saya rasa beberapa kali telah diberi tahu agar jangan meninggalkan anak di dalam mobil meski hanya sebentar. Karena bisa sajak anak itu diculik atau keracunan karena karbon monoksida di dalam mobil," tulis Muzammil Zolkepli.
"Maaf, untuk emak-emak, kalau anaknya tertidur seperti orang meninggal. Jangan seenaknya aja ninggalin anak meski hanya satu atau dua menit," sahut No Mie.
"Alhamdulillah, akhirnya selamat. Lain kali anaknya harus dibawa keluar meski hanya sebentar," timpal Nur Liyana Imran. (fre)