Unik, Ada Seprai dan Selimut dengan Sensasi Seperti Mengelus Kucing

Berita Viral
Membahas isu-isu yang lagi viral
Konten dari Pengguna
9 November 2022 11:08 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Berita Viral tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Selimut Neko Feel. (Foto: Nissen)
zoom-in-whitePerbesar
Selimut Neko Feel. (Foto: Nissen)
ADVERTISEMENT
Jepang kembali hadir dengan produk uniknya, kali ini berupa seprai dan selimut yang menirukan bulu kucing. Produk tersebut nantinya menawarkan sensasi seperti mengelus kucing kepada para penggunanya.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari Oddity Central, Nissen selaku perusahaan pakaian dan peralatan rumah tangga, menjadi sorotan lantaran meluncurkan produk seprai dan selimut yang mencoba meniru bulu kucing.
Sebuah studi menyebutkan bahwa mengelus kucing selama 10 menit bisa mengurangi tingkat serta hormon stres. Para pecinta kucing juga kerap menyebut pengalaman mengelus kucing membuat diri jadi rileks.
Namun, keinginan memelihara atau mengelus kucing kadang terhalang oleh tempat tinggal seperti apartemen yang melarang membawa hewan peliharaan. Atau, bagaimana bila orang tersebut alergi terhadap kucing? Tentu tidak bisa mendapat efek rileks dari mengelusnya.
Nah, dari sanalah Neko Feel, material yang dikembangkan Nissen, datang berperan. Perusahaan Asal Jepang itu meluncurkan seprai berbahan linen yang diklaim meniru nuansa bulu kucing.
Selimut Neko Feel. (Foto: Nissen)
Ide tersebut muncul setahun lalu, yakni ketika salah seorang karyawan muda Nissen mengeluhkan peraturan apartemen yang tak memperbolehkan membawa hewan peliharaan. Padahal, ia berencana memelihara kucing.
ADVERTISEMENT
Kebetulan, salah satu pegawai lain di perusahaan menyadari bahwa itu merupakan keresahan umum. Dari sana, proses pembuatan bulu artifisial untuk alternatif yang ingin mengelus kucing.
Menurut SoraNews24, setelah menyempurnakan sampel, bahkan warna yang terinspirasi beberapa ras kucing, Nissen mulai berkonsultasi dengan para pegawai pemelihara kucing, terutama mengenai fitur dalam material seperti kelembutan, ketebalan, dan panjangnya.
Nantinya, seprai Neko Feel yang dikembangkan Nissen akan dijual dalam ukuran single, semi-double, dan double. Sementara selimut, single atau double saja. Harganya cukup murah, yakni 1.969-6.038 yen (Rp210 ribu-645 ribu).
Meski begitu, kini masih sulit untuk mendapatkan produk tersebut. Sebab, Nekko Feel langsung terjual habis ketika baru sejam diumumkan di Twitter. (bob)