Sup Nusantara Jadi Penghangat Saat Cuaca Tak Bersahabat

Konten Media Partner
28 November 2019 18:31 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pilihan sup nusantara bisa jadi penghangat tubuh yang nyaman di lidah. Foto-foto : Masruroh/Basra
zoom-in-whitePerbesar
Pilihan sup nusantara bisa jadi penghangat tubuh yang nyaman di lidah. Foto-foto : Masruroh/Basra
ADVERTISEMENT
Mengonsumsi makanan hangat bisa jadi pilihan tepat untuk cuaca yang sedang tak bersahabat seperti sekarang ini. Menurut Chef Fadly, excutive chef dari Hotel Santika Jemursari Surabaya, sup segar seperti sup buntut sapi, sup iga sapi, sup ayam Klaten, dan sup ikan Pontianak bisa jadi pilihan.
ADVERTISEMENT
Apalagi, sup-sup tersebut diracik dengan rempah penghangat tubuh yang bisa meningkatkan daya tahan tubuh.
"Merica, pala, dan cengkeh yang terdapat pada sup Iga dan sup buntut berpadu kaldu daging sapi membuat sup ini tak hanya sedap tapi juga dapat mengurangi efek perut kembung," ujarnya.
Untuk olahan Sup Ikan Pontianak, Chef Fadly menggunakan kaldu tulang ikan tengiri dan daging ikan tengiri sebagai bahan baku utama. Sup berkuah bening ini disajikan dengan irisan selada segar dan jeruk limau sebagai penguat rasa.
Chef Fadly.
Adapun menu sup ayam Klaten dibuat menggunakan ayam kampung yang kaya protein namun rendah lemak. Kaldu dari tulang ayam kampung juga sudah terkenal ampuh mengurangi gejala flu.
"Karena menggunakan kaldu asli, aneka sup Nusantara ini sudah terasa sedap meskipun dimasak tanpa tambahan penyedap rasa," simpulnya.
ADVERTISEMENT