Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Bapaslon Teguh Haryono-Farida Hidayati Maju di Pilkada Bojonegoro
29 Agustus 2024 22:45 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Bojonegoro - Bakal pasangan calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro, Teguh Haryono-Farida Hidayati, pada Kamis sore (29/08/2024) mendaftarkan ke Kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Bojonegoro untuk maju dalam Pilkada serentak 2024.
ADVERTISEMENT
Pasangan calon tersebut diusung oleh koalisi dua partai politik (Parpol), yaitu Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) dan Partai Persatuan Indonesia (Perindo).
Dari data yang dihimpun, dalam pemilihan umum (Pemilu) legislatif di Kabupaten Bojonegoro, PDIP mendapatkan enam kursi dengan jumlah perolehan suara sebanyak 81.849 suara atau 9,79 persen dari total suara sah sebanyak 836.020.
Sementara Partai Perindo tidak mendapatkan kursi, dengan jumlah perolehan suara sebanyak 11.175 suara atau 1,34 persen dari total suara sah sebanyak 836.020, sehingga gabungan kedua Parpol tersebut memenuhi syarat untuk mengusung calon di Pilkada 2024 ini.
Saat ini tinggal tersisa dua partai politik (Parpol) yang belum mengusung bakal pasangan calon (Bapaslon), yaitu Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) dan Partai Garda Perubahan Indonesia (Garuda).
ADVERTISEMENT
Namun, kedua Parpol tersebut (PKN dan Garuda) sudah tidak memenuhi persyaratan untuk mengusung bakal calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati sendiri, karena perolehan suara gabungan kedua partai tersebut tidak memenuhi persyaratan yang ditetapkan (minimal 6,5 persen).
Dengan demikian, masa pendaftaran Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati dalam Pilkada 2024 di Kabupaten Bojonegoro pada hari ketiga ini, Kamis (29-08-2024) pukul 23.59 WIB, dipastikan akan ditutup, karena sudah ada dua Bapaslon yang mendaftar, yaitu Setyo Wahono-Nurul Azizah dan Teguh Haryono-Farida Hidayati.
Selain itu, perolehan suara dari gabungan partai politik (Parpol) yang tersisa (belum mengusung bapaslon) tidak memenuhi persyaratan yang ditetapkan (tidak mencapai 6,5 persen).
Bakal calon Bupati Teguh Haryono, dalam konferensi pers usai pendaftaran tersebut menyampaikan beberapa hal, di antaranya terkait visi dan misi dirinya bersama Farida Hidayati dalam pencalonan Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro tersebut.
ADVERTISEMENT
“Visi misi kita, Bojonegoro ke depan ini harus meningkatkan ekonomi. Karena kita tahu Bojonegoro sangat kaya dengan sumber daya alam. Jadi pasti ke depan kita ingin meningkatkan ekonomi dan sosial budaya.” kata Teguh Haryono.
Teguh Haryono mengungkapkan bahwa saat ini pembangunan fisik di Bojonegoro saat ini sudah berlangsung sampai ke ujung-ujung desa dan nantinya harus diimbangi dengan pengembangan pendidikan sehingga sumber daya manusia di Bojonegoro menjadi manusia yang luar biasa.
“Karena Indonesia saat ini sedang tidak baik-baik saja. Perlu diketahui, itu membutuhkan karakter manusia yang berbeda dari yang lain. Untuk itu kami berdua sudah bersepakat untuk meningkatkan sumber daya manusia,” kata Teguh Haryono.
Ketua KPU Bojonegoro Robby Adi Perwira saat ditanya terkait berkas persyaratan Bapaslon Teguh Haryono-Farida Hidayati yang diterima KPU Bojonegoro saat ini apakah masih ada kekurangan, Robby menjelaskan bahwa berkas persyaratan kedua bapaslon tersebut telah lengkap.
ADVERTISEMENT
Sementara itu saat ditanya terkait batas waktu perbaikan berkas perkara Bapaslon jika masih ada yang masih kurang atau harus diperbaiki, Robby menyampaikan bahwa batas waktu tersebut selama tujuh hari dari masa pendaftaran ditutup.
“Tujuh hari dari masa pendaftaran ditutup,” kata Robby Adi Perwira.
Sekadar diketahui, sebelumnya Bapaslon Setyo Wahono-Nurul Azizah, pada Rabu sore (28/08/2024) telah mendaftarkan diri sebagai Bapaslon Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro dalam Pilkada serentak 2024.
Bapaslon Setyo Wahono-Nurul Azizah diusung dan didukung oleh 14 partai politik, baik yang memperoleh kursi atau pun yang tidak mendapatkan kursi di DPRD Kabupaten Bojonegoro, yaitu Partai Gerindra, Partai Golkar, Partai Demokrat, PAN, PPP, PBB, PSI Gelora, Partai NasDem, PKS, Partai Hanura, Partai Buruh, Partai Umat, dan PKB.
ADVERTISEMENT
Dengan demikian, dalam pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bojonegoro mendatang, akan ada dua pasangan calon yang bakal berkontestasi, yaitu Setyo Wahono-Nurul Azizah dan Teguh Haryono-Farida Hidayati. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Story ini telah di-publish di: https://beritabojonegoro.com