news-card-video
25 Ramadhan 1446 HSelasa, 25 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten Media Partner

Diduga Pengemudi Mengantuk, Truk di Bojonegoro Tabrak Tembok Batas Desa

29 Desember 2018 18:48 WIB
clock
Diperbarui 15 Maret 2019 3:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Diduga Pengemudi Mengantuk, Truk di Bojonegoro Tabrak Tembok Batas Desa
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Oleh Imam Nurcahyo
Bojonegoro (Baureno) - Kecelakaan lalu-lintas tunggal terjadi di jalan raya Bojonegoro - Babat, turut wilayah Desa Banjaran Kecamatan Baureno Kabupaten Bojonegoro pada Sabtu (29/12/2018) sekira pukul 05.15 WIB pagi tadi.
ADVERTISEMENT
Diduga karena pengemudi mengantuk sehingga truk tersebut menabrak tugu batas desa di pinggir jalan. Akibatnya pengemudi truk tersebut mengalami luka-luka dan harus mendapatkan perawatan medis.
Identitas kendaraan tersebut truk nomor polisi R 1643 LD warna kuning, yang dikemudikan Khairul Anam (22), warga Desa Kalisalak RT 002 RW 001 Kecamatan Batang Kabupaten Batang, Provinsi Jawa Tengah.
Diduga Pengemudi Mengantuk, Truk di Bojonegoro Tabrak Tembok Batas Desa (1)
zoom-in-whitePerbesar
Adapun kronologi kejadian laka-lantas tersebut sebagaimana diterangkan Kapolsek Baureno, Ajun Komisaris Polisi (AKP) Marjono SH, pada awalnya kendaraan truk nomor polisi R 1643 LD, berjalan dari arah barat ke timur. Sesampai di lokasi kejadian, tiba-tiba kendaraan tersebut oleng ke kiri hingga akhirnya menabrak tugu pembatas desa yang ada di pinggir jalan sebelah kiri.
ADVERTISEMENT
“Diduga karena pengemudi mengantuk sehingga tidak dapat mengendalikan kemudi kendaraannya dengan sempurna, hingga akhirnya terjadilah laka lantas tersebut,” kata Kapolsek SKP Marjono SH.
Diduga Pengemudi Mengantuk, Truk di Bojonegoro Tabrak Tembok Batas Desa (2)
zoom-in-whitePerbesar
Akibat dari kecelakaan tersebut, lanjut AKP Marjono, pengemudi truk mengalami luka-luka, tanda patah tulang kaki kanan. Selain itu, kendaraan tersebut juga mengalami keruskan material.
“Untuk pertolongan pertama, pengemudi truk tersebut dilarikan ke Puskesmas Baureno,” tutur Kapolsek.
Masih menurut Kapolsek, bahwa kejadian tersebut tidak sempat mengganggu arus lalu-lintas di jalur tersebut, namun petugas berjaga-jaga untuk melakukan pengamanan jalur saat dilakukan evakuasi terhadap truk tersebut.
“Kita terjunkan petugas untuk membantu pengamanan jalur,” pungkas Kapolsek. (red/imm)