Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Laga Persibo vs Persela, Polisi Imbau Suporter Persela Tidak Hadir di Bojonegoro
11 Oktober 2024 13:54 WIB
·
waktu baca 3 menitADVERTISEMENT
Bojonegoro- Jelang laga Persibo Bojonegoro melawan Persela Lamongan dalam pertandingan lanjutan Pegadaian Liga 2 Grup 3 musim kompetisi 2024-2025 di Stadion Letjend H Soedirman Bojonegoro, Sabtu (12/10/2024), Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto mengimbau agar suporter Persela tidak datang ke Bojonegoro.
ADVERTISEMENT
Langkah ini diambil dengan merujuk pada Regulasi Kompetisi Liga 2 Indonesia 2024/2025 yang melarang kehadiran suporter tim tamu.
Sebagai langkah preventif dan demi keselamatan dan keamanan bersama, petugas dari Polres Bojonegoro akan melakukan penyekatan di perbatasan.
Penyekatan ini dilaksanakan di Desa Gajah, Kecamatan Baureno, Kabupaten Bojonegoro, sebagai langkah antisipasi terhadap masuknya suporter tim tamu.
Jika kedapatan masih ada suporter Persela Lamongan yang hadir, maka polisi akan mengambil tindakan tegas dengan mengembalikan mereka ke Lamongan.
Kapolres Bojonegoro, AKBP Mario Prahatinto, kepada awak media menegaskan bahwa pihaknya bersama-sama Polres Lamongan, akan menjalankan aturan yang sudah ditetapkan.
"Merujuk regulasi kompetisi Liga 2 Indonesia 2024/2025, Pasal 4 Ayat 7, pada masa transisi transformasi sepakbola nasional, seluruh pertandingan sepak bola termasuk kompetisi tidak dapat dihadiri oleh suporter klub tamu. Dalam hal ini, klub terkait bertanggung jawab atas kehadiran suporter tersebut," tutur Kapolres AKBP Mario Prahatinto. Kamis (10/10/2024).
ADVERTISEMENT
Selain itu, dalam pengamanan di Stadion, pihak kepolisian dan petugas steward akan memeriksa kartu identitas suporter yang hendak masuk ke stadion.
“Jika identitas menunjukkan berasal dari luar Kabupaten Bojonegoro, suporter tersebut tidak akan diizinkan masuk,” tegas Mario.
AKBP Mario juga memperingatkan agar suporter Persela Lamongan untuk mematuhi aturan tersebut.
"Kami sampaikan kembali, suporter tim tamu dilarang hadir ke Stadion Letjend H Soedirman. Jika kedapatan masih ada suporter Persela yang hadir, maka kami akan mengambil tindakan tegas dan mengembalikan mereka ke Lamongan," kata AKBP Mario.
Langkah ini diambil guna memastikan keamanan dan kelancaran pertandingan kedua tim yang selalu menarik perhatian besar dari kedua pendukung tim.
“Kami harap agar suporter Persela dapat mematuhi aturan yang berlaku demi menjaga situasi keamanan agar tetap kondusif dan demi keselamatan bersama.” kata Kapolres AKBP Mario Prahatinto.
ADVERTISEMENT
Sekadar diketahui, dalam pertandingan lanjutan Pegadaian Liga 2 Grup 3 musim kompetisi 2024-2025, Persibo Bojonegoro bakal menjamu Persela Lamongan, di Stadion Letjend Soedirman Bojonegoro. Sabtu (12/10/2024) pukul 15.30 WIB.
Besar kemungkinan pertandingan ini akan dihadiri oleh suporter dari Persela Lamongan, mengingat Kabupaten Bojonegoro berbatasan langsung dengan Kabupaten Lamongan, dan lokasi pertandingan, yaitu Stadion Letjend H Soedirman Bojonegoro, jaraknya relatif dekat dengan wilayah Kabupaten lamongan. (red/imm)
Editor: Imam Nurcahyo
Publisher: Imam Nurcahyo
Story ini telah di-publish di: https://beritabojonegoro.com
Live Update