Polisi di Mojokerto Kejar lalu Todongkan Pistol ke Pelaku Tabrak Lari

beritajatimcom
Portal berita update Jawa Timur, Surabaya, Malang, Banyuwangi, Jember, Madura, Kediri, Bojonegoro, Madiun, Malang, Gresik, Sidoarjo. Ngawi, Tuban, Lamongan, Trenggalek, Tulunggagung, Pacitan, Situbondo, Kota Batu dan lain-lain
Konten dari Pengguna
3 Agustus 2019 14:24 WIB
Tulisan dari beritajatimcom tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Polisi di Mojokerto Kejar lalu Todongkan Pistol ke Pelaku Tabrak Lari
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Mojokerto (beritajatim.com) – Aksi kejar-kejaran dilakukan anggota Satlantas Polres Mojokerto dengan pelaku tabrak lari, Sabtu (3/7). Menggunakan dua sepeda motor, petugas mengejar pengendara mobil Fortuner bernomor polisi (nopol) S 1479 QJ warna putih.
ADVERTISEMENT
Kejar-kejaran ini dilakukan karena pengendara mobil mencoba kabur setelah terlibat kecelakaan di Jalan Raya Pungging-Mojosari, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto. Bahkan petugas harus mengeluarkan pistol untuk menghentikan mobil pelaku.
Aksi petugas tersebut mendapat perhatian pengendara yang melintas di jalur Mojosari-Krian, Kabupaten Sidoarjo. Video pengejaran petugas tersebut berhasil direkam dan diunggah netizen di Facebook (FB). Setidaknya ada dua video yang beredar melalui FB.
Video pertama dengan durasi dua menit dua detik, tampak dua anggota polisi melakukan pengejaran terhadap pelaku dengan menggunakan sepeda motor. Dalam video tersebut arus lalu lintas tampak ramai, pasalnya kejadian tersebut berlangsung sekitar pukul 06.30 WIB.
Arus lalu lintas ramai kendaraan yang hendak berangkat kerja dan sekolah. Dalam video, mobil Toyota Fortuner warna putih nopol S 1479 QJ berhenti di tengah jalan dan dua anggota polisi mendekati sembari menodongkan pistol ke arah pengemudinya.
ADVERTISEMENT
Pengemudi membuka kaca, sementara kedua anggota polisi mengarahkan mobil supaya menepi sambil terus menodongkan pistol. Petugas juga meminta si sopir untuk turun dari mobil, namun pengendara mobil tak menghiraukan permintaan petugas.
Sementara pada video kedua, terlihat kedua anggota polisi masih berusaha membuka pintu mobil bagian kemudi agar sopir turun. Kedua petugas mengeluarkan pistol, satu pistol petugas diarahkan ke atas dan petugas lainnya mengarahkan pistol satunya diarahkan ke bawah.
Akibat kecelakaan tersebut, bagian depan sebelah kanan mobil Fortuner terlihat ringsek. Ban depan sebelah kanan juga sudah pecah. Insiden ini menjadi tontonan para pengguna jalan dan warga sekitar. Sempat pelaku menjadi bulan-bulanan massa sebelum akhirnya berhasil diamankan petugas.
Kanit Laka Sat Lantas Polres Mojokerto, Ipda Edy Widoyono, membenarkan adanya aksi kejar-kejaran antara petugas dan pengendara mobil Fortuner tersebut. “Iya, tapi sebelumnya warga yang mengejar pelaku, tapi kemudian anggota yang mengejar,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Masih kata Kanit, petugas tidak mengeluarkan tembakan hanya mengeluarkan pistol karena pelaku tidak mau menepikan kendaraannya. Setelah berhasil dihentikan, pelaku dan barang bukti langsung dibawa ke Mapolres Mojokerto. [tin/suf]