Mahasiswa Poliwangi Banyuwangi Magang ke Malaysia

Konten Media Partner
3 Mei 2018 10:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mahasiswa Poliwangi Banyuwangi Magang ke Malaysia
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Banyuwangi (beritajatim.com) – Politeknik Negeri Banyuwangi akan memberangkatkan mahasiwa Manajemen Bisnis Pariwisata untuk magangkerja industri ke Malaysia.
ADVERTISEMENT
Sebanyak 25 mahasiswa semester VII tersebut, akan mengasah kemampuan sekaligus mengenyam pengalaman selama 6 bulan di Laguna Redang Island Resort, Negeri Jiran. “Buktikan bahwa mahasiswa Poliwangi siap bersaing dengan orang-orang luar negeri,” kata Direktur Politeknik Negeri Banyuwangi, Dr. Eng. Son
Kuswadi saat acara peresmian Pemberangkatan Magang Kerja Industri Malaysia Mahasiswa Program Studi Manajemen Bisnis Pariwisata di gedung 454 Politeknik Negeri Banyuwangi, Kamis (3/5/2018).
Pada kesempatan itu, Direktur Son Kuswadi berpesan, agar para mahasiswa mampu memanfaatkan peluang tersebut dengan baik. Selain itu, mereka diharapkan jugda dapat membuka wawasan dan mengubah pola pikir dalam menghadapi tantangan dunia kerja dengan mental yang lebih kuat. “Kami berharap kalian bisa menjaga nama baik kampus dan negara Indonesia. Jaga diri baik-baik serta manfaatkan peluang untuk menambah networking kalian.” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Rasa bangga dan haru tercermin dari sejumlah perwakilan orang tua mahasiswa yang masuk dalam seleksi itu. Mereka berpesan agar anak-anak mereka mampu mengemban kesempatan yang diberikan oleh pihak kampus.
“Terimakasih kepada pihak kampus yang sudah memberikan peluang untuk anak-anak kami magang di luar negeri. Kami selaku orang tua berharap bapak/ ibu dosen selalu memantau anak-anak kami saat disana.” ujar Ibu Sukarti, salah satu orang tua mahasiswa yang mewakili.
Di antara 25 mahasiswa yang terjaring itu adalah Ahmad Jaiz, Lisa Ayu, Anggi Berliana, Haqim Bahreisy, Defitha Candra, Ita Dewiyanti, Olivia Ozin, Retno Wijayanti, Ana Fitriani, Ristiani Damayanti, Rahmatul Laili, Devi Shinta, Irham Nurfadly, Sadida Nuriya, Bagas Andika, PutriMega, Devi Wulandari, Diana Handayani, Meylinda, Farhan Hamidun, Andika Ahmad, Junieo Kinarhoky, Pungky Nurhidayat, Vicko Alief dan Siti Amanah. Sementara Aditya Wiralatief Sanjaya ditunjuk untuk menjadi mendampingi para mahasiswa.
ADVERTISEMENT
Selain dihadiri oleh Direktur Poliwangi, Dr Eng Son Kuswadi, hadir pula jajaran Wakil Direktur, Humas, Ketua Prodi Manajemen Bisnis Pariwisata dan wali murid. (rin/ted)