Sandiaga Uno Resmikan Aplikasi PPI Dunia Untuk Pelajar Indonesia Di Luar Negeri

PPI Dunia
PPI Dunia adalah wadah organisasi yang menaungi seluruh pelajar Indonesia yang sedang menempuh pendidikan di luar negeri.
Konten dari Pengguna
23 September 2021 17:00 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari PPI Dunia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Menparekraf RI Sandiaga Uno saat meresmikan peluncuran Aplikasi PPI Dunia secara daring, Rabu, 22 September 2021
zoom-in-whitePerbesar
Menparekraf RI Sandiaga Uno saat meresmikan peluncuran Aplikasi PPI Dunia secara daring, Rabu, 22 September 2021
ADVERTISEMENT
Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) Dunia sebagai komunitas terbesar pelajar Indonesia di dunia berinovasi melakukan terobosan digitalisasi organisasi melalui Community Platform Aplikasi PPI Dunia. Aplikasi ini bertujuan untuk membantu mensosialisasikan kegiatan PPI Dunia yang tersebar di 60 PPI Negara sedunia serta memberikan perlindungan bagi pelajar Indonesia yang menuntut ilmu di luar negeri.
ADVERTISEMENT
Seperti disampaikan oleh Koordinator PPI Dunia 2021-2022 Faruq Ibnul Haqi, pengembangan aplikasi PPI Dunia merupakan salah satu bentuk wujud nyata kolaborasi sinergi PPI Dunia dengan salah satu unsur PENTAHELIX yaitu PT Omega Education Group sebagai unsur industri atau bisnis.
Dihadiri oleh Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno, aplikasi PPI Dunia telah resmi diluncurkan pada Rabu, 22 September 2021 secara daring melalui platform Zoom dan Youtube PPI Dunia.
Dalam arahannya, Sandi mengharapkan bahwa penggunaan aplikasi ini bukan hanya untuk otomatisasi bisnis tetapi dapat digunakan sebaik-baiknya untuk kemaslahatan bangsa sekaligus sebagai sarana peningkatan database pelajar Indonesia sedunia. Pengembang aplikasi juga diharapkan untuk dapat meningkatkan perlindungan data pribadi dari data breach ataupun serangan cybersecurity.
ADVERTISEMENT
“Pemerintah tentunya harus berperan untuk menghadirkan kebijakan dan regulasi yang mendukung untuk penguatan ekosistem aplikasi digital dan ekonomi kreatif,” imbuh Sandi dalam acara peresmian dan launching aplikasi PPI Dunia.
Acara ini turut dihadiri oleh Daniel Tumpal S. Simanjuntak selaku Sekretaris Tim Percepatan Pemulihan Ekonomi RI, Rizvian Ritheli Riundo Sinaga, selaku Chief Technology Officer, PT Omega Education Group, dan juga Koordinator PPI Dunia periode 2020-2021 Choirul Anam.
Dalam paparannya, Daniel menyampaikan ucapan selamat atas terobosan aplikasi PPI Dunia dan mengharapkan bahwa aplikasi PPI Dunia nantinya dapat terkoneksi dengan aplikasi yang ada di KEMLU yaitu Safe Travel khususnya untuk perlindungan WNI di luar negeri.
Saat ini fitur-fitur yang tersedia di aplikasi PPI Dunia meliputi Forum, News & Update, Event, University Information dan Panic Button yang dapat digunakan pelajar dalam keadaan darurat. Menurut CTO PT Omega, “Ke depannya, aplikasi ini akan dilengkapi dengan fitur e-Transfer, Recruitment, e-Learning, e-Commerce, dan Student Loan untuk membantu mahasiswa yang ingin kuliah ke luar negeri tetapi terkendala secara finansial. Untuk menggunakan aplikasi PPI Dunia, pengguna dapat langsung mengunduh di App Store dan Play Store
ADVERTISEMENT
(Penulis: Annisa Ristya Rahmanti, Direktur Direktorat Komunikasi dan Informasi, PPI Dunia 2021-2022).