Kolang Kaling si Cantik Komoditi Ekspor Indonesia

bo ghaisan
Instagram : @bo.ghaisan Twitter : @boghaisan
Konten dari Pengguna
8 Juli 2019 16:17 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari bo ghaisan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Indonesia dengan segala kekayaan sumber daya alamnya, pastinya banyak menyimpan banyak komoditas yang bisa kita ekspor keluar negeri.
ADVERTISEMENT
Siapa yang tak mengenal kolang-kaling , buah yang berwarna putih ini biasanya banyak terlihat peredarannya saat bulan Ramadhan. Buah ini selain bisa digunakan untuk berbagai olahan kudapan, ternyata juga banyak menyimpan manfaat jika kita mengkonsumsinya.
Kolang Kaling disebut juga sebagai buah atap, buah kaong atau tropical food, buah Lontar, buah Siwalan, cengkaleng (Sunda), beluluk, atau caruluk, tergantung daerah masing-masing tapi yang pasti memiliki manfaat yang sama.
Kolang kaling yang bagus itu bentuknya lonjong sempurna, dagingnya tidak terlalu lembut, tapi tidak terlalu keras atau kenyal. Nah mulai sekarang, kita bisa lebih teliti lagi saat memilih kolang-kaling ini untuk diolah.
Menurut alodokter.com Kolang Kaling banyak mengandung :
Mineral dan vitamin
ADVERTISEMENT
Serat
Kalsium : untuk menjaga kesehatan tulang dan memperkuat tulang, misalnya saraf, hati, dan otot.
Fosfor : Memperkuat gigi dan tulang, menghasilkan RNA dan DNA, memperbaiki dan menjaga sel serta jaringan tubuh, menggerakkan otot, menghasilkan energi.
Zat Besi
Kolang-kaling banyak memberikan manfaat bagi tubuh kita :
Merupakan sumber serat yang rendah kalori dan rendah lemak, sumber serat, membantu cepat kenyang namun tidak ada kalori yang berlebih (sumber nutrisionis Mochamad Aldis Rusliadi SKM via HeatlhDetik).
Kolang kaling bisa menjadi alternatif cemilan sehat untuk menurunkan berat badan karena kandungan karbohidratnya hanya 11g/100g, menurut Nutrisionis, Leona Victoria Djajadi MND.
Kolang kaling kadar air nya yang sangat tinggi baik untuk melancarkan saluran cerna dan redakan panas dalam.
ADVERTISEMENT
Kandungan mineral seperti protasium, iron, kalsium bisa menyegarkan tubuh, serta memperlancar metabolisme tubuh
Mengandung vitamin A, vitamin B dan vitamin C
Kandungan Gizi per 100 gr Kolang-kaling
Kandungan Gizi Jumlah
Energi 27 kkal
Protein 0.4 gram
Lemak 0.2 gram
Karbohidrat 6 gram
Serat 1.6 gram
Kalsium 91 mg
Fosfor 243 mg
Zat Besi 0.5 mg
Air 94%
Dok : Mitalom.com
Di Indonesia sendiri, banyak terdapat daerah penghasil kolang kaling , diantaranya :
Negara Tujuan Ekspor
ADVERTISEMENT
Saat ini kolang-kaling telah menjadi komoditas ekspor di Asia, Eropa, Belanda, Amerika Serikat, Singapura, Malaysia, Hongkong, Arab Saudi, HongKong, dan Philipina.
Nah semoga petani-petani kolang-kaling Indonesia, akan selalu mendapatkan kemudahan dalam melakukan proses ekspor ke luar negeri, agar bisa ikut meningkatkan kesejahteraan hidup mereka.