Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 ยฉ PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten Media Partner
8 Bupati Keroyokan Sumbang Dana Hibah untuk Papua Pegunungan
27 Juli 2022 19:21 WIB
ยท
waktu baca 1 menitADVERTISEMENT
Wamena, BUMIPAPUA.COM- Asosiasi Bupati Pegunungan Tengah Papua bersepakat untuk memberikan dana hibah masing-masing senilai Rp 10 miliar untuk pembentukan Provinsi Papua Pegunungan.
ADVERTISEMENT
Kesepakatan dilakukan dihadapan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri), Jhon Wempi Wetipo saat berkunjung ke Wamena, ibu kota Kabupaten Jayawijaya.
Penandatangan kesepakatan dilakukan di Gedung Pertemuan Aithousa GKI Betlehem Wamena, Rabu (27/7/2022).
Wakil Ketua Asosiasi Bupati Pegunungan Tengah Papua, Didimus Yahuli menjelaskan para bupati telah bersepakat memenuhi kebutuhan pemerintah Provinsi Papua Pegunungan.
"Dana tersebut akan dialokasikan pada APBD 2023 di masing-masing kabupaten senilai Rp 10 miliar," jelasnya.
Bupati Jayawijaya, Jhon Richard Banua menjelaskan lokasi sementara kantor Gubernur Papua Pegunungan akan meminjam tempat di Mal Wamena.
Sedangkan untuk pembangunan kantor gubernur, Kabupaten Jayawijaya akan menghibahkan tanah seluas 210 hektar di Kampung Konam, Distrik Muliama.
"Kantor sementara untuk Provinsi Papua Pegunungan akan pinjam di Mal Wamena seluas 6.714 meter persegi yang telah bersertifikat," katanya.
ADVERTISEMENT
Sementara untuk kebutuhan ASN, Pemkab Jayawijaya saat ini memiliki 3.000-an lebih ASN, menunggu petunjuk Wamendagri berapa kebutuhan untuk ASN di provinsi tersebut.
Provinsi Papua Pegunungan Tengah terdiri dari 8 kabupaten yakni Jayawijaya, Nduga, Yalimo, Puncak Jaya, Tolikara, Pegunungan Bintang, Yahukimo dan Mambeamo Tengah.