Konten Media Partner

Terdampar di Pulau Semalaman, Warga Perancis di Biak Numfor Ditemukan Selamat

29 Juni 2020 18:49 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mar Oliever, lelaki 49 tahun, warga negara Perancis yang bekerja sebagai teknisi di perusahaan PT Maju Makmur Biak. Mar ditemukan selamat setelah dikabarkan hilang semalaman, usai rekreasi pada sebuah pulau di Biak Numfor. (Dok SAR Biak)
zoom-in-whitePerbesar
Mar Oliever, lelaki 49 tahun, warga negara Perancis yang bekerja sebagai teknisi di perusahaan PT Maju Makmur Biak. Mar ditemukan selamat setelah dikabarkan hilang semalaman, usai rekreasi pada sebuah pulau di Biak Numfor. (Dok SAR Biak)
ADVERTISEMENT
Jayapura, BUMIPAPUA.COM- Tim SAR gabungan menemukan Mar Oliever, lelaki 49 tahun, warga negara Perancis yang dikabarkan hilang dalam perjalanan usai rekreasi dengan rekannya.
ADVERTISEMENT
Mar Oliver ditemukan di Pulau Pakreki yang berada di perairan Padaido, Kabupaten Biak Numfor.
"Kondisi Mar ditemukan selamat dan dalam kondisi sehat. Saat perjalanan pulang dari rekreasi di Pulau Urbi. Saat kembali ke Biak Kota, speedboat yang dikendarai Mar mencari jalan pintas dan kebetulan hari sudah larut malam, akhirnya Mar tersesat pada sebuah pulau," kata Kepala Kantor SAR Biak, Melkianus Kotta saat dihubungi BumiPapua, Senin (29/6).
Hilangnya Mar diketahui usai speedboat yang ditumpangi rekannya tiba di Biak, namun Mar tak juga kunjung tiba. Maka, rekan Mar melaporkan kejadian ini di SAR Biak pada Minggu (28/6) malam.
"Malam itu juga, kami melakukan pencarian sekitar pukul 22.00 WIT dengan mengerahkan kapal SAR dan tak menemukan hasil, hingga akhirnya pencarian dilakukan pagi tadi dan korban ditemukan selamat, terdampar di sebuah pulau," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Dalam pencarian ini, SAR Biak melibatkan 28 orang tim gabungan, bersama 2 rekan Mar dari perusahaan PT Maju Makmur. Pencarian korban juga melibatkan KN Wibisana, 2 unit rubber boat 40 PK, dan 2 speedboat milik perusahaan PT Maju Makmur, dimana Mar bekerja sebagai teknisi. "Dengan ditemukannya korban, maka pencarian ditutup," jelasnya.