Tips Meningkatkan Sistem Imunitas Tubuh Selama Pandemi COVID-19

Dhelia Oktavia
Mahasiswi uin jakarta
Konten dari Pengguna
4 Desember 2020 5:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Dhelia Oktavia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi menjaga imunitas tubuh dari Grid.id
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi menjaga imunitas tubuh dari Grid.id
ADVERTISEMENT
Pada saat pandemic COVID-19, Pentingnya kita meningkatkan sistem kekebalan tubuh, kita harus meningkatkan sistem kekebalan tubuh yang merupakan kekuatan pertahanan untuk melawan bakteri, virus dan organisme penyebab penyakit yang sering kita sentuh, konsumsi dan hirup setiap hari. Meningkatkan daya tahan tubuh adalah salah satu kunci agar tidak tertular virus COVID-19 di masa pandemic ini. Mengukur imun sehat atau tidak pun tentu juga sulit. Sekarang kita harus bisa menghindari paparan dari Virus Corona dan menjaga imun tubuh supaya bisa tetap sehat serta fit.
ADVERTISEMENT
Namun virus corona juga seperti virus pada umumnya yang hanya menyerang jika iunitas tubuh lemah. Karena, dengan sistem imun yang kuat, maka penyakit akan susah untuk masuk ke tubuh kita.
Sangat diperlukan upaya untuk tetap menjaga imunitas diri. Lakukan beberapa cara berikut agar daya tahan tubuh kamu semakin kuat menahan paparan virus corona.
1. Hindari Stres
Untuk menghindari cekaman stres, penting bagi kita untuk menjaga keseimbangan diri, memiliki kemampuan untuk menghadapi tekanan dari stressor dan menahan tekanan tersebut agar tidak bertambah besar.
Stres yang tidak dapat dikendalikan akan menyebabkan sistem imun lemah, stres menyebabkan peningkatan hormon kortisol yang dapat menurunkan fungsi kekebalan tubuh.
Dalam mengelola stress Anda bisa melakukan berbagai hal, seperti olahraga ringan, beraktivitas dengan hobi, aktif bersosialisasi bersama teman walaupun melalui telepon gengam, dan sebagainya.
ADVERTISEMENT
2. Istirahat Yang Cukup
Di masa pandemi seperti saat ini, kita harus mampu menjaga serta meningkatkan imun agar tidak terinfeksi virus covid-19 yang kini menjadi momok menakutkan.
Menurut National Sleep Foundation, Manusia dewasa setidaknya membutuhkan waktu untuk tidur selama kurang lebih 7-9 jam dalam sehari. Maka dari itu, istirahat yang cukup merupakan cara simpel saat proses meningkatkan imun tubuh.
Perlu diingat, bahwa tanpa tidur cukup dalam sehari, tubuh tidak akan bisa memproduksi sitokin dalam jumlah banyak. Sitokin merupakan sejenis protein yang digunakan untuk melawan infeksi serta peradangan kemudian secara efektif akan menciptakan respon imun tubuh.
3. Stop Merokok dan Alkohol
Selain merusak paru-paru, merokok juga mengacaukan sistem kekebalan tubuh dan membuatmu lebih rentan terserang flu dan infeksi virus lainnya.
ADVERTISEMENT
Nikotin dapat meningkatkan kadar kortisol yang membuat seseorang lebih rentan terhadap infeksi. Merokok juga dapat menurunkan kadar antioksidan pelindung dalam darah.
Minum alkohol secara berlebihan justru dapat mempengaruhi sistem kekebalan tubuh karena mengganggu flora usus dan menyebabkan peradangan hati.
Penting untuk dipahami bahwa mengonsumsi alkohol dalam jumlah berapapun berbahaya bagi tubuh.
Itulah sebabnya banyak pihak menyarankan untuk tidak mengonsumsinya, terutama selama pandemi virus corona.
4. Makanan Bergizi Seimbang
Mengonsumsi banyak makanan bergizi, seperti buah dan sayur, penting untuk meningkatkan imun tubuh. Jenis makanan itu bisa mencukupi kebutuhan antioksidan tubuh. Dengan memenuhi kebutuhan nutrisi tubuh, sistem imun tubuh akan meningkat.
5. Sering Berjemur
Memperkuat sistem imun atau kekebalan tubuh menjadi salah satu cara mencegah terjangkit virus corona (Covid-19). Selain menjaga pola makan dan hidup bersih, yang bisa dilakukan untuk menjaga imunitas adalah berjemur di bawah sinar matahari.
ADVERTISEMENT
Tubuh manusia memerlukan sinar matahari untuk membantu meningkatkan produksi vitamin D di dalam tubuh. Sinar matahari ini menjadi sumber utama vitamin D alami, sementara hanya sedikit sekali yang berasal dari makanan.
Madarina menjelaskan waktu berjemur paling efektif adalah saat bayangan tubuh lebih pendek dari tinggi badan. Sementara waktu berjemur yang dianjurkan pukul 08.00-00.09 sekitar 10 hingga 15 menit.
6. Rutin Berolahraga
Olahraga yang dilakukan dalam intensitas sedang (moderate) dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Selain itu, olahraga moderate juga bermanfaat untuk mengeluarkan hormon stres yang juga menjadi penyebab inflamasi, meningkatkan fungsi microbial killing, serta meningkatkan sitokin (produksi sel imunitas tubuh).
Olahraga intensitas rendah dapat ditandai dengan kamu masih bisa bernyanyi atau berbicara saat berolahraga. Sebagai contoh, jalan- jalan cepat yang termasuk olahraga moderate.
ADVERTISEMENT
7. Mengkonsumsi Banyak Air Putih
Minum air secara teratur dapat membantu meningkatkan kekebalan atau imunitas tubuh karena air membantu membawa oksigen ke sel-sel tubuh, yang pada gilirannya membantu meningkatkan fungsi seluruh sistem tubuh secara maksimal.
Minum air putih yang banyak akan memastikan darah membawa banyak oksigen yang kemudian didistribusikan ke sel-sel di seluruh tubuh kita.
Tubuh yang mendapat oksigen cukup akan bekerja dengan baik dan daya tahan tubuh bekerja secara optimal apabila organ tubuh bekerja dengan baik pula.