Konten Media Partner

Angka Pengangguran Terbuka di Pulau Taliabu Meningkat

1 Juni 2022 20:35 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sebuah perkampungan di Kabupaten Pulau Taliabu dilihat dari udara. Foto: Abdul Fatah/Antara
zoom-in-whitePerbesar
Sebuah perkampungan di Kabupaten Pulau Taliabu dilihat dari udara. Foto: Abdul Fatah/Antara
ADVERTISEMENT
Angka pengangguran terbuka di Kabupaten Pulau Taliabu, Provinsi Maluku Utara, mengalami peningkatan.
ADVERTISEMENT
Sekretaris Daerah Pulau Taliabu, Salim Ganiru, mengatakan pada 2020 tercatat 4,75 persen. Memasuki 2021 naik menjadi 6,10 persen.
Menurut Salim, tingginya angka pengangguran disebabkan minimnya lapangan kerja di Taliabu.
Salah satu bukti, kata Salim, adalah Kebijakan Pemerintah Kabupaten Pulau Taliabu telah mengecilkan kuota pekerja honorer di awal 2021.
"Makanya, tidak sedikit penduduk yang berdomisili di Taliabu memilih bekerja di luar daerah," bebernya.
Selain pengangguran, angka kemiskinan di Taliabu pada 2020 tercatat 7,30 persen. Memasuki 2021, naik menjadi 7,49 persen.
Salim menilai, angka itu masih lebih baik dari rata-rata Nasional yaitu sebesar 9,71 persen, tapi di bawah rata-rata Provinsi Maluku Utara, yakni 6,89 persen.
---
Iwan Setiawan Umamit