Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
Biaya Embarkasi Jemaah Calon Haji Kota Ternate Belum Ditetapkan
23 Mei 2022 19:58 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
Sampai saat ini, Pemerintah Provinsi Maluku Utara belum menetapkan biaya embarkasi jemaah calon haji (JCH) pada 10 kabupaten/kota untuk musim haji 2022.
ADVERTISEMENT
Kepala Bagian Kesra Kota Termate , Muhammad Ichsan, mengatakan hasil rapat bersama bagian kesra dan Kanwil Kemenang se Malut, presentase embarkasi 60 persen jadi tanggung jawab kabupaten/kota.
"Sedangkan 40 persen dari Pemprov, tapi sampai saat ini belum ditetapkan berapa," ucap Muhammad kepada wartawan, Senin (23/5).
Ia bilang, pengajuan anggaran biaya embarkasi JCH yang bersumber dari APBD masing-masing daerah, harus ada surat keputusan dari Pemprov.
"Tentang besaran anggaran yang dibutuhkan. Dari situ baru bisa diusulkan ke bagian keuangan ," jelasnya.
Ia mengaku sudah menyiapkan anggaran untuk embarkasi JCH Kota Ternate kurang lebih Rp 900 juta.
Menurutnya, bila per-orang di atas Rp 5 juta, maka Pemkot di kisaran Rp 3 juta lebih. Sedangkan Rp 2 juta lebih jadi tanggungjawab Pemprov.
ADVERTISEMENT
Muhammad menambahkan, tahun ini jumlah CJH Kota Ternate paling banyak di antara kabupaten kota lainnya. "Ada 121 orang yang terbagi dala kloter 11 dan 12," katanya.
Berdasarkan keputusan Kemenag dan Kemenkes, para JCH harus menjalani karantina selama 3 hari sebelum keberangkatan.
"2 hari di Asrama Haji yang berlokasi di Kelurahan Ngade, Ternate Selatan, dan 1 hari di Kota Makassar," jelasnya.
Terkait jadwal karantina di Asrama Haji Ngade, untuk kloter 11 dimulai pada 23-24 Juni. Sorenya ke Makassar.
Memasuki waktu subuh, atau 25 Juni 2022, jemaah langsung bertolak ke Bandara Jeddah , Arab Saudi .
Sedangkan jadwal masuk kloter 12 di Asrama Haji Ngade pada 24-25 Juni. Sorenya bertolak ke Makassar dan selanjutnya ke Jeddah, Arab Saudi.
ADVERTISEMENT
---
Sansul Sardi
Live Update