Konten Media Partner

Foto: Sambut Tahun 2020, Ribuan Warga di Ternate Hadiri Tablig Akbar

1 Januari 2020 0:48 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ribuan masyarakat Kota Ternate menghadiri acara Tablig Akbar "Maluku Utara Berzikir"  menuju pergantian tahun baru. Foto: Adlun Fiqri/cermat
zoom-in-whitePerbesar
Ribuan masyarakat Kota Ternate menghadiri acara Tablig Akbar "Maluku Utara Berzikir" menuju pergantian tahun baru. Foto: Adlun Fiqri/cermat
ADVERTISEMENT
Suasana pergantian tahun di Ternate terlihat sedikit berbeda. Ribuan warga tampak memadati area depan Landmark.
ADVERTISEMENT
Lokasi ini, biasanya pada pergantian tahun sebelumnya, selalu meriah dengan pesta kembang api. Namun, pada Selasa malam (31/12) tadi, menjelang tahun 2020, orang-orang datang dengan maksud menghadiri zikir dan tablig akbar.
Ustaz Derry Sulaiman bersama Sunu menyanyikan lagu religi di hadapan masyarakat Kota Ternate yang menghadiri acara Tablig Akbar. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Pantauan cermat, di beberapa kelurahan di Ternate, juga terdengar suara mengaji dari sejumlah masjid.
Dalam tablig akbar ini, Ustadz Derry Sulaiman hadir sebagai penceramah. Ia ditemani Ray, mantan vokalis 'Nineball'. Sesekali ia dan Ray menyanyikan beberapa lagu religi.
Ribuan masyarakat Kota Ternate memadati jalanan depan Landmark Ternate mengikuti Tabligh Akbar bersama Ustaz Derry Sulaiman. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Tampak di atas panggung utama sejumlah pejabat, seperti Gubernur Maluku Utara, KH Abdul Gani Kasuba, Wali Kota Ternate, Haji Burhan Abdurrahman, Kapolda Maluku Utara, Brigjen Suroto, dan Danrem 152 Babullah.
Wali Kota Ternate, Haji Burhan Abdurrahman, kepada awak media, mengatakan kegiatan zikir bersama saat menyambut tahun baru sebenarnya sudah ia lakukan semenjak ia menjadi Wali Kota. “Hanya desainnya saja yang berbeda. Malam ini luar biasa, ribuan masyarakat Ternate datang bersama-sama,” ujarnya.
Ustaz Derry Sulaiman saat memberikan ceramah pada acara Tablig Akbar di depan Landmark Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
“Kita berharap dengan kegiatan ini bisa meningkatkan iman dan taqwa kita kepada Allah Subhanahu wata'ala, dan dengan ini Insyallah kegiatan-kegiatan pembangunan di masa akan datang akan berjalan dengan baik, mendapatkan keberkahan,” tambahnya.
Ray mantan vokalis 'Nineball' ikut mengisi Tablig Akbar di Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Antusiasme masyarakat Kota Ternate saat mendengarkan tablig dari Ustaz Derry Sulaiman di depan Landmark Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Warga Ternate menyambut tahun baru di depan Landmark Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Seorang ibu bersama anak-anaknya saat mengikuti zikir bersama dan Tablig Akbar pada malam tahun baru di depan Landmark Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
Beberapa anak tampak tertidur saat mengikuti orang tua mereka menghadiri acara Tablig Akbar di depan Landmark Ternate. Foto: Adlun Fiqri/cermat
ADVERTISEMENT