Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten Media Partner
Jasad Korban yang Diterkam Buaya di Danau Tolire Ternate Ditemukan
4 Agustus 2022 14:48 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, jasad terlihat mengapung di danau, saat proses pencarian hari kedua. Namun, warga dan tim SAR masih kesulitan evakuasi.
Sesuai pantauan cermat, saat korban dibawa tim SAR Gabungan ke rumah duka yang terletak di Kelurahan Takome, ratusan masyarakat sudah berkumpul.
Sekitar pukul 15.10 WIT, jenazah sampai di rumah, tangisan pun pecah.
Armin, salah satu saksi kepada cermat mengatakan, korban pertama kali ditemukan oleh ia bersama empat orang rekannya.
“Pertama kali lihat korban posisinya di dalam Danau, sekitar 1 meter dari tebing Danau,” jelas Armin.
Armin bilang, posisi jasad korban terikat dengan akar pohon, sehingga korban dengan posisi terapung di tempat.
“Korban terikat dengan tali pohon, sehingga tidak bisa ke mana-mana,” ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Sebelum korban dievakuasi, dirinya bersama rekan-rekannya memohon izin atau basiloloa (Tradisi orang Maluku Utara mengatakan Tabea kepada mahluk yang mendiami suatu tempat) dan mendoakan keselamatan untuk semua.
“Kemudian torang (Kami) basiloloa, posisi korban mengikuti arah air dan mempermudah dievakuasi,” katanya.
Katanya, saat korban mau dievakuasi, disekat korban ada tiga ekor buaya di tiga sisi yang berbeda, sehingga pihaknya lebih berhati-hati.
“Dekat korban ada tiga ekor buaya dari tiga sisi yang berbeda, sehinggga kami juga buat tiga sisi. Setelah kita mendekat buaya langsung menyelam ke danau,” pungkasnya.