Ribuan Fans di Halut Konvoi Sambut Penampilan Perdana Timnas Brasil di Qatar

Konten Media Partner
24 November 2022 17:24 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tampak ribuan fans Timnas Brasil yang melakukan konvoi di Kota Tobelo, Halut. Foto: Samsul/cermat
zoom-in-whitePerbesar
Tampak ribuan fans Timnas Brasil yang melakukan konvoi di Kota Tobelo, Halut. Foto: Samsul/cermat
ADVERTISEMENT
Ribuan pendukung Timnas Brasil di Halmahera Utara, melakukan konvoi keliling Kota Tobelo dalam menyambut pertandingan perdana Timnas Brasil vs Timnas Serbia pada Piala Dunia 2022 di Qatar, Jumat (25/11) dini hari.
ADVERTISEMENT
Sesuai pantauan cermat di Tobelo, Halmahera Utara, puluhan ribu pendukung Timnas Brasil yang berdatangan melakukan konvoi itu mulai dari Kecamatan Galela hingga Malifut.
Konvoi dilakukan menggunakan kendaraan roda 2 dan Roda 4 ini membuat jalan macet. Pendukung juga tampak kompak mengenakan jersey Brasil dan membawa bendera sepanjang perjalanan.
Sejumlah anak-anak yang dilabtkan dalam konvoi. Foto: Samsul/cermat
Tak hanya orang dewasa, anak di bawah umur pun dilibatkan. Bahkan, dalam konvoi itu ada yang mengecat badan berwarna kuning sesuai kostum Timnas Brasil.
Kendaraan yang digunakan saat konvoi rata-rata pakai knalpot racing. Sepanjang konvoi terdengar suara knalpot yang begitu keras, membuat massa lebih bersemangat.
Konvoi pun berakhir di depan Kantor Bupati Halmahera Utara, Maluku Utara.
Salah satu massa konvoi, Asis, mengatakan, dirinya dan ribuan pendukung meyakini Timnas Brasil akan memenangkan pertandingan saat melawan Timnas Serbia di laga perdana ini.
ADVERTISEMENT
"Kami optimis, Timnas Brasil yang akan memenangkan nantinya," tegas Asis saat ditemui di depan Kantor Bupati Halmahera Utara, Kamis (24/11).
Konvoi fans di Tobelo menyambut penampilan perdana Timnas Brasil di Qatar. Foto: Samsul/cermat
Asis menambahkan, Timnas Brasil jauh lebih baik dibandingkan 2 Timnas yang pernah menang piala dunia. Namun sayang, mereka kalah di pertandingan perdana melawan timnas yang kurang diperhitungkan.
"Timnas yang lain kita tidak boleh remehkan, tetapi timnas Brasil yang akan memenangkan Piala Dunia di Qatar ini," akuinya.
Terpisah Jainal, pendukung yang lain, memprediksi Timnas Brasil akan menang atas Timnas Serbia dengan skor 3-0. Untuk itu, ia minta pendukung Timnas Brasil tidak usah terlalu khawatir.
"Timnas Brasil pasti akan menang," ucapnya.
Jainal bilang, jika kemenangan timnas Brasil terjadi, pihaknya akan kembali melakukan konvoi di Kota Tobelo.
ADVERTISEMENT
"Kita akan konvoi lagi, setelah pertandingan selesai," pungkasnya.