Konten Media Partner

Satu Rumah Warga Kepulauan Sula Dibakar Massa

6 Maret 2023 19:45 WIB
·
waktu baca 1 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kebakaran. Foto: pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kebakaran. Foto: pixabay
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Satu rumah warga inisial MSU di salah satu desa di Kecamatan Sanana, Kepulauan Sula, Maluku Utara dibakar massa. Aksi tersebut terjadi sekitar pukul 12.00 WIT, Senin (6/3).
ADVERTISEMENT
Pj Kepala Desa setempat mengatakan, peristiwa itu terjadi lantaran istri MSU dituding sejumlah warga menggunakan ilmu hitam.
Kades bilang, aksi pembakaran, ada salah satu warga atang melapor, anaknya sakit dan memanggil-manggil nama AU, istri MSU.
“Setelah dapat laporan, kami dari pihak desa sudah mencoba untuk mediasi. Tetapi yang punya anak sakit itu meminta diproses hukum. Tapi saya sampaikan kalau soal itu harus ke pihak kepolisian," tuturnya.
Kades juga mengaku tidak mengetahui siapa saja yang membakar rumah tersebut. Sebab, saat ia bersama Babinsa dan Bhabinkamtibmas serta sejumlah aparat desa menuju TKP, rumah itu sudah terbakar.
“Di sana kami hanya bisa memadamkan apinya, setelah dapat informasi dari salah satu anak pemilik rumah itu yang mengatakan rumah mereka terbakar," katanya.
ADVERTISEMENT
Pantauan di lokasi kejadian, sejumlah barang yang berada di dalam rumah rusak. Baik kursi, lemari, dan barang lainnya dihancurkan. Namun, pemilik rumah sudah tidak ada di lokasi kejadian. Saat ini, kejadian tersebut sementara didalami Polres Kepulauan Sula. (TS)
---
Riski Sarmin