7 Cara Mudah Hasilkan Cuan dari TikTok, Yuk Coba!

Cermati
Membantu masyarakat Indonesia membuat keputusan keuangan dengan Cermat dan Tepat! Temukan produk keuangan terbaikmu di Cermati.com.
Konten dari Pengguna
28 September 2021 17:39 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Cermati tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
7 Cara Mudah Hasilkan Cuan dari TikTok, Yuk Coba!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Belakangan menghasilkan cuan dari internet bukan lagi hal yang sulit dilakukan dan siapapun bisa melakukannya. Salah satunya melalui aplikasi video singkat asal China, TikTok.
ADVERTISEMENT
Tak hanya sekedar menyajikan video singkat yang menghibur, aplikasi ini pun menjanjikan peluang tak main-main bagi penggunanya.
Kamu bisa menghasilkan cuan dengan mudah dari aplikasi TikTok. Bukan sekedar kegiatan sampingan di waktu senggang, kamu bahkan bisa menjadikan TikTok sumber penghasilan yang tidak terduga.
Ada beberapa cara untuk menghasilkan cuan dari TikTok, kamu bisa coba salah satunya.
Cara Hasilkan Cuan dari TikTok
Sedikit berbeda dari layanan milik Google, YouTube melalui AdSense-nya, bayaran yang diperoleh dari aplikasi TikTok bukan dari apa yang di dipajang di akun penggunanya.
Ada beberapa cara menghasilkan uang dari aplikasi TikTok untuk semua pengguna, baik pemilik brand, akun pribadi hingga pemula. Semua bisa menghasilkan cuan tanpa henti dari TikTok, berikut ulasannya.
ADVERTISEMENT
1. Bangun Akun TikTok agar Bisa Jadi Influencer
Hal pertama agar kamu bisa menghasilkan cuan dari TikTok adalah mulai membangun akun TikTok. Ketika akun ini sudah mulai memiliki followers dan menembus angka ribuan hingga jutaan. Maka menghasilkan cuan dari platform sosial media ini bukan hal yang sulit.
Pertama-tama kamu perlu membuat konten video singkat dan unggah di akun TikTok yang dimiliki. Pastikan agar video ini bisa masuk FYP atau for you page, dimana konten video akan mendapatkan lebih banyak respon dari pengguna TikTok lainnya.
Karena FYP ini hampir mirip dengan fitur explore di Instagram, sehingga video singkat kamu bisa tampil dan mendapat respon lebih banyak. Hal ini tentu akan berimbas dengan meningkatnya jumlah views di video yang lainnya, sehingga engagement juga akan turut meningkat.
ADVERTISEMENT
Agar video bisa menarik perhatian, jangan lupa untuk membuatnya dengan kualitas video yang baik, jangan lupa ikuti challenge atau tren yang sedang berlangsung.
Selain itu, tambahkan musik latar yang easy listening atau enak didengar, pastikan juga gunakan hastag yang tepat agar memudahkan pencarian. Satu hal lagi yang terpenting, jangan batasi kreatifitas kamu dan selalu berkarya.
2. Postingan Sponsored Content
Memposting konten dari sponsor merupakan salah satu cara mudah mempromosikan sebuah brand jika kamu seorang influencer TikTok.
Biasanya, sebuah brand atau agensi akan mempertimbangkan lebih dulu tingkat engagement yang dimiliki content creator TikTok tersebut. Misalnya dari jumlah like, followers, hingga jumlah tayangan pada video-videonya.
ADVERTISEMENT
Klien kemudian akan memberikan penilaian apakah followers dari content creator tersebut cocok atau tidak dengan target pasar dari suatu brand atau produk.
Cara ini cocok bagi para content creator TikTok dengan jumlah followers cukup banyak, ribuan lebih. Sehingga pastikan untuk memperhatikan soal jumlah followers dari akun TikTok sebelum menyetujui tawaran untuk posting sponsored content.
Baca artikel selengkapnya, disini!