Konten dari Pengguna

Benarkah Ada Elemen Percintaan yang Disematkan di Balik Lagu Fur Elise?

Cinta dan Rahasia
Mulailah membaca dengan Bismillah, akhiri dengan Istighfar. Kisah didramatisir dari kisah nyata.
4 Januari 2021 19:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Cinta dan Rahasia tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Beethoven memiliki satu karya yang sangat populer bernama Fur Elise. Foto. dok: Youtube/Biography
zoom-in-whitePerbesar
Beethoven memiliki satu karya yang sangat populer bernama Fur Elise. Foto. dok: Youtube/Biography
ADVERTISEMENT
Ludwig Van Beethoven adalah salah satu komponis kenamaan yang punya sejumlah karya luar biasa. Karyanya masih bertahan hingga sekarang meski sudah berusia berabad-abad. Salah satu karyanya yang cukup terkenal adalah Fur Elise atau dalam bahasa Inggris adalah For Elise.
ADVERTISEMENT
Ini adalah salah satu komposisi paling populer dari Beethoven. Karya ini tidak dipublikasikan semasa hidupnya. Karya ini ditemukan oleh Ludwig Nohl, 40 tahun setelah kematian Beethoven. Satu yang menarik, menurut para sejarawa, Fur Elise adalah sebuah karya yang menceritakan soal percintaan atau penggambaran cinta sejati dari Bethooven.
Apa benar begitu? Atau itu hanya prediksi semata? Karena yang kita tahu, kehidupan luar biasa Beethoven memang punya banyak sekali misteri yang bahkan masih belum terjawab hingga saat ini.

Tidak Dipublikasikan Selama 40 Tahun

Karya ini konon tidak dipublikasikan selama 40 tahun. Foto. dok: Youtube/Biography
Seperti yang sudah disebutkan di atas, karya ini baru diterbitkan pada 1867 atau 40 tahun setelah kematian Bethooven pada 1827. Penemu karya ini adalah Ludwig Nohl dan dia mengatakan bahwa naskah asli dari karya ini yang ada tanda tangannya hilang.
ADVERTISEMENT
Nah, musik ini sendiri diterbitkan sebagai salah satu bagian dari Neue Briefe Beethovens Nohl atau artinya Surat Baru oleh Beethoven. Karya ini ada di halaman 28 hingga 33 dan dicetat di Stuttgart oleh Johann Friedrich Cotta.
Dalam sejarahnya, ada beberapa versi berbeda dari Fur Elise. Versi pertama adalah yang ditranskripsikan oleh Ludwig Nohl dan satu lagi adalah transkripsi dari sarjana Beethoven, Barry Cooper. Perbedaan-perbedaan ini tentu menambah indah dan variatif tiap rangkaian nada Fur Elise.

Benarkah Fur Elise Didasari dari Unsur Percintaan?

Benarkah ada unsur percintaan di balik lagi Fur Elise. Foto. dok: Youtube/Biography
Menurut sejumlah sumber, diakui secara luas bahwa Therese Malfatti adalah sosok dari Fur Elise. Dia merupakan wanita yang dilamar oleh Beethoven pada tahun 1810 di tahun yang sama ketika dia mulai menciptakan Fur Elise.
ADVERTISEMENT
Namun, menurut peneliti lainnya, Elise bisa jadi adalah sopran asal Jerman bernama Elisabeth Roeckel. Reckel memerankan Florestan dalam opera Beethoven Fidelio, dan banyak sumber menunjukkan bahwa Elisabeth sering bertemu dengan Beethoven. Di situ Beethoven dianggap mencintai Rockel bahkan ingin menikahinya.
Cerita dan teori lainnya yang diceritakan mengenai Fur Elise adalah konon sebenarnya judul untuk karya ini adalah Fur Therese. Tapi Ludwig Nohl salah membaca tulisan Beethoven hingga dia membacanya sebagai Fur Elise.
Well, memang tidak diketahui siapa orang di balik Fur Elise. Namun satu yang jelas, memang teori soal cinta mengenai Fur Elise terlampau kuat dan begitu dipercaya orang banyak. Kini giliran kalian, mau percaya atau tidak dengan hal tersebut.
ADVERTISEMENT